Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

junoarevAvatar border
TS
junoarev
4 Podcast untuk menemani aktivitas kalian!!
Halo, agan-sista semua apa kabar? Disini ada yang suka ngedengerin podcast? Atau masih ada yang bingung "Podcast apaan sih bisa sosmed baru lagi?" Jadi podcast itu semacam radio online. Umumnya berbentuk audio, tapi ada juga yang menggunakan format video. Di US sendiri podcast ini dijadikan alternatif Radio FM yang saat itu hampir punah karena hebohnya layanan streaming musik. Para penyiar-penyiar biasanya membuat siarannya sendiri, disebarkan secara online, dan dinamakan podcast.



Tidak seperti video yang membuat mata kita terkunci ke layar, podcast yang umumnya berbentuk audio bisa dinikmati tanpa mengganggu aktivitas kalian seperti mengerjakan tugas, memasak, cuci baju, berolahraga, dan banyak lagi. Ukurannya juga tidak terlalu besar, rata-rata 1 episode sekitar 20-40 MB untuk podcast berdurasi 30 menit hingga 1 jam. Ane sendiri seneng banget dengerin podcast saat berkendara karena durasinya yang cukup panjang sehingga perjalanan tidak membosankan, apalagi jika bahasannya menarik.

Spoiler for Ilustrasi lagi dengerin Podcast:


"Pengen sih kak dengerin podcast, tapi rata-rata pake bahasa inggris. Gak paham ane!!"

Nah, ini ane mau ngeshare 4 podcast yang sering ane dengerin. Kita mulai dari yang pertama!

Podcast Awal Minggu


Podcast Awal Minggu ini podcastnya Lord Adriano Qalbi. Adriano Qalbi adalah seorang Stand-Up Comedian. Podcast Awal Minggu dibuat untuk melatih kemampuan improvisasi beliau dan juga ngetes materi yang sudah dia bikin. Adriano Qalbi saat ini sedang giat-giatnya mengadakan show tunggal berjudul "Lo Pikir Lo Keren". Kota Jakarta menjadi kota pertama pada Januari lalu, dan yang terdekat adalah Kota Bandung yang akan diadakan pada tanggal 7 Oktober 2017 di Auditorium IFI Bandung. Kalau gak salah tiketnya masih tersedia untuk show sore. Buat yang penasaran bisa cek dibawah ini.

Soundcloud: [URL="https://S E N S O Rpodcastawalminggu"]Podcast Awal Minggu - Soundcloud[/URL]
Apple Podcasts: Podcast Awal Minggu - Apple Podcasts
Twitter/Instagram: @adrianoqalbi

Podcast Subjective


Subjective Podcast ini adalah podcast yang berbicara tentang hal-hal yang meresahkan mulai dari budaya pembajakan, galau pasca kampus, hingga gilanya sosial media.membahas perjuangan saat lulus kuliah. Dibawakan oleh Iqbal Hariadi. Banyak episode yang memberikan insight menarik mengenai kehidupan post-graduate.

Soundcloud: [URL="https://S E N S O Riqbalhariadi"]Podcast Subjective - Soundcloud[/URL]
Apple Podcasts: https://itunes.apple.com/us/podcast/...079909579?mt=2
Twitter/Instagram: @iqbalhape

Podcast Besok Senin


Podcast Besok Senin dibawakan oleh Randy Arbiyanto membahas materi-materi umum dan trending yang terjadi di Indonesia. Podcastnya sendiri memiliki beberapa program seperti Cerita Besok Jumat yang menceritakan hal-hal terkait dunia mistis, horor dan hantu. Diupload setiap 2 sampai 4 minggu sekali. Ada juga Backstage Talk yang berisi obrolan di luar bahasan podcast besok Senin dan diupload secara random.

Youtube: Podcast Besok Senin - Youtube
Soundcloud: [URL="https://S E N S O Rpodcastbesoksenin"]Podcast Besok Senin - Soundcloud[/URL]

Arvipra on Podcast


Arvipra on Podcast adalah podcast yang membahas gadget, teknologi, dan dunia di sekitarnya selama kurang lebih 30 menit. Dibawakan oleh Arfiadi Pratama. Episode baru hadir setiap selasa pagi memberikan kalian berita terkini dan topik pilihan.

Soundcloud: [URL="https://S E N S O Rarvipra"]Arvipra on Podcast - Soundcloud[/URL]
Apple Podcasts: Arvipra on Podcast - Apple Podcasts
Instagram: @arvipraonpodcast_

Oke, itu tadi 4 podcast yang menemani hari-hari gue beraktivitas. Kalian bisa cek di link yang sudah diberikan.
Mohon maaf jika ada salah kata. Terima Kasih
Diubah oleh junoarev 28-09-2017 12:20
0
24.3K
82
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan