Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Energi Listrik dari Daun Tiruan


Energi Listrik dari Daun TiruanEnergi Listrik dari Daun Tiruan




Listrik ?? Ya sekarang jaman modern tenaga listrik sangat di perlukan, tidak adanya listrik akan kembali ke jaman sebelum masehi karena gadget, elektronik, kendaraan dll semuanya memakai tenaga listrik.

Energi Listrik dari Daun Tiruan

Semua peneliti berlomba untuk mencari sumber listrik terbarukan, baik dari angin,air, uap, nuklir, pohon, pijakan kaki, dan sekarang adopsi tehnik listrik pada daun terus dikembangkan.

Daun yang dimaksud bukan daun sungguhan, tetapi daun tiruan ya guys ya adopsi cara kerja fotosintesis pada daun asli akan diaplikasikan ke daun tiruan ini.

Cahaya matahari dipakai untuk menghasilkan oksigen, yang kemudian diolah jadi energi listrik lalu dimasukkan ke dalam batere penampung, bila ini sudah sempurna bukan tidak mungkin daun tiruan ini akan menjadikan energi listrik yang murah dapat dipakai dirumah rumah masa depan, hampir mirip dengan solar cell yang menjadikan matahari untuk menampung energi listrik, namun biaya untuk memakai teknologi energi matahari ini masih mahal untuk rakyat menengah ke bawah.

Beda dengan daun artifisial, yang kemungkinan kalau di produksi massal biaya untuk energi ini bisa lebih murah,

Dr Daniel Nocera, ahli kimia yang memimpin penelitian ini. "Alam ditopang oleh energi yang berasal dari fotosintesis, demikian pula kehidupan kita di masa depan," katanya.

Dari bentuknya daun tiruan ini tidaklah sama dengan daun asli yang berwarna hijau royo2 tapi kemungkinan di masa depan bisa saja dibuat mirip dengan aslinya, Daun imitasi buatan Nocera ini terbuat dari silikon, nikel, dan logam lain. Ada rangkaian elektronik halus pada penampangnya. Berbagai katalis yang bisa memacu reaksi kimia juga dilekatkan di sana.

Untuk menghasilkan energi, daun tiruan harus diletakkan pada galon air. Di bawah terik sinar matahari, "daun" ini akan memecah air menjadi hidrogen dan oksigen. Inilah yang kemudian diolah jadi listrik.

Menurut Nocera, daun tiruan ini mampu beroperasi terus-menerus selama 45 jam. Perangkat ini bisa menghasilkan listrik yang cukup untuk memasok satu rumah selama sehari.

Wah cukup menarik bukan bila dikembangkan terus kemungkinan PLN akan mengurusi pelayanan untuk negara saja, jadi tidak ada lagi pemadaman listrik dadakan seperti yang sering terjadi di negara ini.

Masyarakat hanya membeli peralatan listrik yang murah da memantau cara agar alat tersebut tidak cepat rusak.

Salam listrik murah ya guys


Referensi

sumber


Kredit to iskrim


Energi Listrik dari Daun Tiruan





Diubah oleh c4punk1950... 16-09-2017 10:57
0
2K
16
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan