Kaskus

Entertainment

BintangKemukusAvatar border
TS
BintangKemukus
3 Resep Idul Adha Untuk Olahan Daging Kurban Yang Wajib Dicoba
TENGKLENG KLEWER KAMBING KURBAN
3 Resep Idul Adha Untuk Olahan Daging Kurban Yang Wajib Dicoba

Bahan-bahan:
500 gr Iga kambing , di potong-potong sesuai selera
500 gr usus kambing, jeroan, lidah, telinga kambing, dipotong-potong kecil
Dihaluskan:
12 siung Bawang merah
6 siung Bawang putih
6 cm Kunyit
6 butir Kemiri sangrai
1 butir Pala
Dimemarkan:
4 cm Jahe
4 cm Lengkuas
2 batang Serai
Bahan lainnya:
4 lembar Daun jeruk
2 lembar Daun salam
3 cm Kayu manis
6 butir Cengkeh
1 liter Air matang
Garam, secukupnya
Kecap manis,secukupnya
4 sdm Minyak goreng
Cara Memasak
Cara membuat:
Didihkan air didalam panci, rebus iga kambing selama 3 menit atau hingga keluar busa-busa dan kotoran.
Buang busa dan kotoran, angkat iga kambing dari panci dan sisihkan.
Didihkan kembali air didalam panci, lakukan hal yang sama seperti diatas untuk usus, jeroan, telinga, lidah kambing.
Panaskan minyak didalam wajan, tumis bumbu-bumbu yg dimemarkan, kemudian bumbu halus dan bahan lainnya kecuali air matang , santan dan iga kambing , hingga harum.
Masukkan iga kambing, kemudian aduk-aduk hingga terbalut bumbu merata.
Tambahkan air matang kedalamnya, dan biarkan mendidih, kemudian kecilkan api dan masak iga kambing hingga menjadi empuk.
Tambahkan garam dan kecap manis Bango.
Siap disajikan bersama irisan jeruk nipis dan bawang goreng.


SATE KAMBING KURBAN
3 Resep Idul Adha Untuk Olahan Daging Kurban Yang Wajib Dicoba
Bahan-bahan:
500 gr daging kambing potong dadu (termasuk gajih)
Bumbu celup
50 gram buah nanas setengah matang, parut halus
100 gr kacang tanah, goreng dan haluskan
2 sdm Kecap Bango
Bumbu kecap
10 cabe rawit merah
10 bawang merah, iris halus
2 buah tomat merah, potong kasar
5 sdm Kecap Bango

Cara Memasak
Cara membuat:
Campurkan semua bahan bumbu celup, aduk merata, sisihkan
Tusukkan daging kambing (boleh diselengi gajih) dengan tusuk sate.
Celupkan ke parutan nanas dan lumuri dengan bumbu kacang.
Bakar di atas arang sampai matang.
Bumbu kecap
Ulek kasar cabe rawit. Letakkan di piring bersama kecap manis, bawang merah dan tomat.
Sajikan sate goreng kambing dengan bumbu kecap.


RICA-RICA KAMBING KURBAN
3 Resep Idul Adha Untuk Olahan Daging Kurban Yang Wajib Dicoba
Bahan
500 gr daging kambing bagian paha, potong potong
2 ltr air
3 cm jahe memarkan
1 batang serai, memarkan
5 lembar daun jeruk
1 sdm air asam jawa
2 sdm kecap manis Bango
1 sdt gula pasir
5 sdm minyak untuk menumis
Bawang merah goreng untuk pelengkap
Bumbu halus :
20 buah cabe merah keriting
8 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 cm jahe.
2 cm kunyit
2 sdt garam
½ sdt terasi
Cara Memasak
Rebus daging kambing dengan 2 ltr air, jahe, 2 lembar daunn salam hingga lunak. Angkat lalu potong2, sisihkan
Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk hingga harum lalu masukkan air asam, kecap manis, gula pasir
Masukkan daging kambing, masak hingga meresap, tambahkan air 500 ml air lalu masak hingga mengental dan daging lembut
Hidangkan dengan ditaburi bawang goreng
0
9.8K
9
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan