Kaskus

News

babi.jijikAvatar border
TS
babi.jijik
Alex Rins dan Andrea Iannone Jajal Motor Buatan Indonesia, GSX-R125. Berapa Harganya?
Alex Rins dan Andrea Iannone Jajal Motor Buatan Indonesia, GSX-R125. Berapa Harganya?

SILVERSTONE - Dua pembalap Tim Suzuki Ecstar, Alex Rins dan Andrea Iannone, terpantau melakukan uji coba motor buatan Indonesia, Suzuki GSX-R125 di Stowe Complex, Sirkuit Silverstone, Inggris.

Seperti diinformasikan Tim Suzuki Ecstar di dinding facebook-nya (28/8), Rins dan Iannone melakukan test ride kembaran Suzuki GSX-R150 itu setelah menjalani agenda balapan di Sirkuit Silverstone (27/8).

"Menikmati brand baru yang fantastis, Suzuki GSX-R125, Stowe Complex," begitu bunyi cuitan yang dilengkapi foto-foto Rins dan Iannone sesaat sebelum melakukan test ride tersebut.

[IMG]https://s3-ap-southeast-1.amazonaws.com/otomotif-id-assets/media/embed/original/1503989883_suzuki-gsx-r125.jpg(/IMG]

Bukan tanpa alasan Suzuki menjadikan momen balapan di Sirkuit Silverstone untuk mempromosikan GSX-R125. Pasalnya, model ini baru resmi dijual di tanah Britania Juli lalu, bersama dengan saudara naked-nya GSX-S125.

Suzuki GSX-R125 sendiri dibandrol £ 3.999 atau setara Rp 69,3 juta. Motor buatan pabrik PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Tambun ini dibekali spek mesin 124,2cc 4 tak 1 silinder DOHC dengan konfigurasi bore x stroke 62,0 x 41,2 mm.

Di luar perbedaan mesin, secara tampilan luar GSX-R125 memang identik dengan GSX-R150 yang dijual di Indonesia.

Bedanya, GSX-R125 dilengkapi mata kucing dan desain lampu utama lebih cembung. Selain itu, dari segi pengereman GSX-R125 sudah dibekali teknologi Anti-lock Braking System (ABS).

BACA JUGA
Habis Geber Motor Motogp 1.000cc Terus Pindah ke Motor 125cc, Begini Komentar Alex Rins

Bikin Kaget, Motor Sport Suzuki yang Dijajal Rins dan Iannone Harganya Hampir Rp 70 Juta, Padahal Cuma 125 cc

Andrea Iannone di atas Suzuki GSX-R125 di Silverstone, Inggris (28/8) | Facebook Suzuki Ecstar

#suzuki gsx-r125 #pembalap motogp suzuki gsx-r125
#alex rins suzuki gsx-r125 #andrea iannone suzuki gsx-r125
#harga suzuki gsx-r125 di inggris
0 Comments Sort by
Facebook Comments Plugin
Newest

Hak Cipta © Otomotif.Grid.ID 2017

http://otomotif.grid.id/Motor/News-A...erapa-Harganya

Balikin vinales ke suzuki.... emoticon-Blue Guy Bata (L)
Diubah oleh babi.jijik 30-08-2017 10:01
0
6.2K
58
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan