- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Peristiwa Penting pada 25 Agustus, Manusia Pertama ke Bulan Meninggal Dunia


TS
samampuarie12
Peristiwa Penting pada 25 Agustus, Manusia Pertama ke Bulan Meninggal Dunia

Beberapa peristiwa penting terjadi pada 25 Agustus. Salah satunya pada 25 Agustus 2012 di Amerika Serikat.
Pria yang dikenal luas sebagai manusia pertama yang menginjakkan kaki di Bulan, Neil Alden Armstrong, meninggal dunia di Columbus, Ohio, Amerika Serikat (AS) di usia 82 tahun.
Armstrong yang lahir pada 1930 meninggal karena beberapa penyakit yang ia derita.
Neil Armstrong merupakan salah sosok manusia paling populer di dunia setelah melakukan pendaratan di Bulan bersama dua astronot lainnya, Michael Collins, dan Buzz Aldrin, pada 1969.
Berikut beberapa peristiwa penting yang terjadi pada 25 Agustus:
1825 - Juan Antonio Lavalleja dan kelompok revolusionernya, yang disebut Thirty-three Immortals, menyatakan kemerdekaan Uruguay dari Brasil; hari ini diperingati sebagai Hari Kemerdekaan di Uruguay.
1875: Matthew Webb menjadi orang pertama yang berenang di Selat Inggris
1830: Revolusi Belgia dimulai dengan pemberontakan di Brussels; peristiwa ini menyebabkan pemisahan Belgia dari Belanda.
1912 – Partai Nasionalis China (Kuomintang) didirikan Sung Chiao-jen and Dr. Sun Yat-sen di Guangdong, Cina.
1920 – Perang antara Polandia dan Uni Soviet di Warsawa berakhir dengan kekalahan pihak Uni Soviet.
1989 – Pesawat ruang angkasa Voyager 2 berhasil mencapai Neptunus, planet terakhir yang dicapai sebelum akhirnya keluar dari tata surya.
2003 - NASA meluncurkan Space Infrared Telescope Facility (SITF), kemudian berganti nama menjadi Spitzer Space Telescope, dari Cape Canaveral; Misi Spitzer, misi terakhir dalam Great Observatories Program milik NASA, diharapkan selesai minimal 2,5 tahun, tetapi berlangsung lebih lama lagi.
2012 - Neil Alden Armstrong, manusia pertama yang menginjakkan kaki di Bulan, meninggal dunia di Columbus, Ohio, Amerika Serikat (AS) di usia 82 tahun. (*)
SUMBER : TIMES INDONESIA
===========================================================================================================
Semoga alamarhum tenag dialam sana dan semua keluarga yang ditinggal diberikan ketabahan....
0
1.1K
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan