- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Sailor Moon Bisa Jadi 'Saksi' Pernikahan di Jepang?


TS
guritamerah
Sailor Moon Bisa Jadi 'Saksi' Pernikahan di Jepang?

Buat ente-ente anak 90-an pasti familiar dong dengan Sailor Moon, sebuah anime yang menceritakan pahlawan berbaju pelaut ini?
Meski sekarang para fans Sailor Moon tak bisa lagi menikmati serunya serial anime yang satu ini di tv tapi kabar gembiranya idola favorit agan ini sekarang bisa jadi "saksi" penting di hari paling bahagia dalam hidup ente Gan, yakni saat menikah.
Kok? Kok bisa?

Tenang. Maksud menjadi saksi di sini bukan berarti Usagi Tsukino, Rei, Amy dan Makoto bakal datang di nikahan Agan kok.



Sertifikat pernikahan Sailor Moon ini ada 2 versi Gan. Masing-masing bergambar paket lengkap para Sailor. Sertifikat pernikahan ini punya kolom-kolom yang berisi data pengantin dengan segala informasi tentang pelaksanaan pernikahan.

Di pinggir kolomnya dihias dengan gambar aksi Sailor Moon, Sailor Mercury, Sailor Mars, Sailor Jupiter dan Sailor Venus dengan latar belakang bulan sabit. Kelima Sailor dibuat dengan gaya siluet yang diwarnai sesuai karakter mereka. Uniknya, di bagian bawah dekat tempat tanda tangan para saksi ada lima kolom bergambar lambang para Sailor yang biasanya terlihat di dahi mereka saat akan berubah wujud. Jadi seakan-akan mereka berlima beneran jadi saksi nikah kamu kan Gan


Sebenarnya sih ini bukan pertama kalinya Jepang mengeluarkan sertifikat pernikahan dengan desain Sailor Moon. Dulu juga pernah Gan. Bedanya dulu sertifikat hanya bergambar Sailor Moon yang ditemani Tuksedo Bertopeng, Pangeran Endymion atau mamoru chiba.

Nah buat penggemar sailor moon Indonesia yang pengen punya sertifikat nikah gini, jangan lupa siap siap ngumpulin duit buat nikah di Jepang sana ya Gan

sumber
0
21.7K
107


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan