Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

samampuarie12Avatar border
TS
samampuarie12
PSHT Mentasbihkan Diri Sebagai Juara Umum Piala Bupati Lamongan
PSHT Mentasbihkan Diri Sebagai Juara Umum Piala Bupati Lamongan

Di kejuaraan pencak silat yang merupakan olahraga asli milik Indonesia ini, perguruan yang dikenal dengan SH Terate ini, keluar sebagai juara umum kejuaraan Pencak Silat Piala Bupati Lamongan 2017. Predikat juara umum dalam kejuaraan tersebut, setelah SH Terate melalui pendekar-pendekarnya, paling banyak mendulang medali.

"SH Terate Juara Umum I Pada Kejuaraan Pencak Silat Piala Bupati Cup Lamongan 2017 dengan memeroleh 19 medali emas,13 medali perak dan 6 perunggu," kata Ketua IPSI Kabupaten Lamongan, Sumiran, Minggu (6/8/2017).

Sementara juara kedua, sambung Sumjiran diraih Perguruan Tapak Suci setelah mengkoleksi 4 emas, 7 perak dan 6 perunggu. Sedangkan, Perguruan Persinas Asad menjadi juara umum ketiga usai mengumpulkan 6 emas, 3 perak dan 3 perunggu.

"Juara umum pertama mendapat uang pembinaan 5 juta rupiah, juara umum kedua 3 juta rupiah dan juara umum ketiga dapat uang pembinaan 2 juta rupiah dan masing 2 juara tiap klas mendapat sertifikat juara dan medali," ujarnya.

Lebih lanjut, dikatakan Sumiran, para pendekar yang berhasil menggongol Juara 1 remaja putra dan putri dalam Kejuraan Pencak Silat Piala Bupati Lamongan 2017 yang di ikuti 14 perguruan dan 184 pesilat ini, akan dikirim ke kejuaraan yang lebih tinggi.

"Hasil juara 1 remaja putra dan putri akan dikirim Kejurprov Remaja 2017, sedangkan hasil juara 1 dewasa akan mengikuti program Porprov 2019," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Umum Koni Kabupaten Lamongan Janadi berharap para pendekar yang meraih predikat juara tidak berpuas diri, mereka diminta tetap giat berlatih demi mencapai prestasi lebih tinggi.

"Kita sepakat harus meningkatkan kualitas latihan, bersaing sehat melalui kejuraan resmi dan akan diprogram kan dalam Puslatkab yang difasilitasi dukungan dana dari KONI Lamongan," ucapnya saat menutup Kejuaraan Pencak Silat Piala Bupati Lamongan 2017.

Apalagi, lanjutnya, Kabupaten Lamongan akan menjadi tuan rumah Porprov 2019 dan Kejurprov Remaja. "Apabila ditunjuk sebagai tuan rumah di Lamongan, kita harus siap bersaing untuk mendapatkan medali," ujarnya.

Lebih jauh, Janadi mengatakan, Kejuaraan Pencak Silat Piala Bupati, yang merupakan wadah pembinaan prestasi pencak silat direncanakan akan digelar setiap tahun dengan dukungan semua elemen insan pencak silat, KONI, Pengurus IPSI, ketua perguruan, dan pesilat.

"Himbuan Bapak Sekda Lamongan (Yuhronur Efendi) dan sesuai harapan Ketua Umum Koni Lamongan sepakat even Bupati Cup Lamongan akan digelar setiap tahun sebagai mana harapan ketua perguruan se-kabupaten Lamongan dan IPSI Lamongan siap menggelar even Bupati Cup setiap tahun," katanya.(*)

SUMBER : TIMES INDONESIA

===========================================================================================================

Semoga prestasi yang diraih dapat dipertahankan ..
0
3.2K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan