BankBCAAvatar border
TS
BankBCA
3 Tips Mempersiapkan Dana Darurat
Dana Darurat merupakan hal yang wajib dimasukkan dalam perencanaan keuangan. Kadang saat gajian, kita enggak terpikir untuk menyisihkan dana darurat, padahal dana ini sangat membantu sewaktu-waktu dibutuhkan lho, sebab kehidupan memang enggak bisa ditebak, Gan. Berikut ini tipsnya Gan:

1. Tabung Dulu Sesaat Setelah Gajian



Di awal bulan ketika mendapat gaji, sisihkan sejumlah uang sebagai dana darurat sebelum Anda mengalokasikannya untuk hal lain. Sekali uang ini aman di tabungan, Agan enggak akan tergoda untuk memakainya. Tipsnya, pisahkan rekening tabungan dari rekening payroll (gaji) ya.

2. Gunakan Layanan Auto Debet

Supaya disiplin menyiapkan dana darurat, diperlukan "rasa keharusan". Caranya cobalah memilih tabungan berjangka yang biasanya didebet dari rekening tabungan secara otomatis setiap bulannya. Hubungi BCA untuk mengetahui informasi layanan autodebet ini lebih lanjut.

3. Pangkas Anggaran yang Enggak Perlu



Supaya dana darurat cepat terkumpul, mulailah mengurangi pengeluaran yang enggak terlalu mendesak.

Pengeluaran yang enggak wajib dan gak dibutuhkan, terkadang menjerumuskan kita untuk lebih konsumtif. Misalnya kalo Agan biasa makan malam di luar sebulan hingga 4-6x lebih, coba bayangkan berapa banyak yang bisa Agan tabung bila Agan masak sendiri, atau makan masakan istri/orang tua di rumah.

Atau kalo Agan member gym yang tidak rutin Agan kunjungi, sebaiknya gunakan peralatan olahraga di rumah atau jogging di sekitar rumah yang hemat biaya.

Menyimpan dana darurat ini sebaiknya berlapis, gak hanya disimpan dalam bentuk tabungan. Kalo hanya tabungan bakalan berbahaya, sebab Agan akan mudah tergoda menggunakannya.

Selain berbentuk tabungan, Agan bisa berinvestasi di beragam layanan asuransi yang ditawarkan BCA.

Bekerja sama dengan perusahaan asuransi mitra, BCA menyediakan beragam pilihan produk asuransiseperti:
1. Maxi Kid Investa: untuk mempersiapkan dana pendidikan anak sedini mungkin
2. Maxi Health: untuk perlindungan kesehatan Anda dan keluarga secara menyeluruh
3. Maxi Legacy: asuransi jiwa
4. Maxi Retirement: untuk mempersiapkan dana pensiun
5. Provisa Max: asuransi jiwa sekaligus investasi jangka panjang yang fleksibel
6. Provisa Syariah: membantu perencanaan keuangan keluarga sesuai Syar'i

Info lebih lanjut hubungi Halo BCA di 1500888; kirim email ke halobca@bca.co.id; mention akun Twitter @HaloBCA; atau kunjungi kantor cabang BCA.


***


Referensi: https://finance.detik.com/perencanaa...salah-keuangan
Foto: Pexels


0
5.5K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan