yachanAvatar border
TS
yachan
Ingin Dapat Banyak Match di Tinder? Ini Rahasianya
Katanya online dating mempermudah mendapatkan pasangan, tapi kok ternyata dapat match di Tinder susah ya? Bila Anda adalah salah satu orang yang mengalami hal ini, mungkin ada detail profil Anda yang luput diperhatikan. Beginilah cara chat di Tinder dan cara menampilkan profil Anda agar Anda segera dapat match di Tinder.
Selengkapnya : http://tanya.asmaraku.com/ingin-dapa...ni-rahasianya/


TINDER adalah platform online dating yang banyak digunakan akhir-akhir ini. Platform ini menjadi favorit karena selain mudah digunakan, Tinder juga mencarikan kita calon pasangan yang jaraknya tak begitu jauh sehingga kita mudah menentukan pertemuan.

Tinder pun memudahkan Anda mencari lawan jenis yang sesuai sasaran. Katakanlah Anda menginginkan seorang eksekutif muda dari perusahaan X sebagai calon pasangan Anda, Anda hanya perlu pergi ke lokasi di sekitar perusahaan tersebut lalu mengaktifkan Tinder.

Tinder akan menemukan orang-orang yang available untuk Anda dalam radius dekat. Beberapa orang mengaku mudah dapat match di Tinder, sedangkan sebagian lain mengaku kesulitan. Lantas, apakah ini kesalahan sistem? Rasanya tidak.

Mungkin cara chat di Tinder yang Anda lakukan atau cara Anda menampilkan profil tidak cukup menarik bagi orang lain. Inilah cara meningkatkan probabilitas Anda untuk dapat match di Tinder.

Investasikan Diri Anda
Kelebihan online dating adalah lawan bicara Anda tidak tahu seberapa buruk kondisi Anda di hari itu dan kejadian-kejadian tak mengenakkan apa saja yang Anda alami. Ya, mungkin Anda dapat mengabaikan hal ini karena toh tidak kelihatan juga seberapa buruk penampilan Anda atau seberapa kusut rambut Anda saat itu.

Namun, percaya atau tidak. Kondisi Anda dapat memengaruhi cara chat di Tinder. Bila kondisi tubuh Anda sedang tak baik dan mood Anda sedang buruk, chat Anda akan mencerminkan hal itu. Jadi, sebelum memulai chat, lebih baik rilekskan dulu pikiran Anda bila sebelumnya Anda memang mengalami hari yang buruk.

Baca juga: Cepat Temukan Jodoh Anda dengan 3 Cara Ini!

Jadilah Orang yang Membuka Percakapan
Bila Anda tak yakin soal kecocokan Anda dengan match Anda, jangan mengabaikannya. Sebaliknya, mulailah pembicaraan lebih dulu. Memulai pembicaraan akan menunjukkan ketertarikan Anda dan biasanya orang akan lebih terbuka pada Anda setelahnya.

Gunakan Foto Profil yang Tepat
Sebelum memulai chat, yang terpenting adalah dapat match di Tinder. Namun, bagaimana mau mendapat chat kalau foto yang Anda tampilkan tidak atraktif?

Meski kriteria ini terasa dangkal, mau tidak mau kita harus mengakui bahwa ketertarikan dalam online dating diawali foto yang menarik. Tampilkanlah foto terbaik Anda dengan wajah menghadap ke depan. Wajah menghadap ke depan menggambarkan keterbukaan sehingga orang lain merasa disambut oleh Anda.

Tunjukkan Hobi Anda dalam Foto Profil
Anda tidak dapat menuliskan biografi Anda dalam profil Tinder. Itu jelas. Ada keterbatasan karakter dalam kolom profil. Jadi, daripada sibuk menjelaskannya dalam kata-kata, mengapa tidak menjelaskannya lewat foto?

Selain wajah menghadap ke depan, yang perlu Anda tampilkan dalam foto adalah hobi Anda. Jika Anda hobi mendaki gunung misalnya, tampilkanlah foto saat Anda sedang mendaki gunung. Ini akan membuat Anda tampil atraktif dan meningkatkan kemungkinan mendapat pasangan dengan hobi yang sama.

Pilih dengan Selektif
Jangan hanya karena Anda ingin terburu-buru mendapatkan pasangan, Anda jadi coba menjalin hubungan dengan semua orang. Memang sih, tidak semua profil yang Anda pilih harus berakhir dengan chatting, tapi bagaimana jika semua orang yang Anda pilih tertarik dengan Anda dan men-chat Anda?

Dengan jumlah orang yang banyak, Anda tidak akan fokus dan malah merasa kewalahan. Dampak buruknya, Anda bisa saja justru tidak berakhir dengan siapapun.

Baca juga:Â Aplikasi Kencan Membuat Kita Jadi “Picky”, Benarkah?

Bersenang-senanglah

Online dating harusnya memudahkan hidup Anda. Jadi, janganlah Anda justru stres karenanya. Cara chat di Tinder yang baik adalah dengan berbicara dengan sikap terbuka dan siap dengan segala kemungkinan yang ada.

Janganlah terburu-buru atau terlalu agresif. Perlu waktu yang panjang untuk membangun chemistry yang sebenarnya, apalagi dengan orang yang sebelumnya tidak Anda kenal. Bersikap baiklah, tapi jangan lupa untuk jadi diri Anda yang sebenarnya.


Selengkapnya : http://tanya.asmaraku.com/ingin-dapa...ni-rahasianya/
Diubah oleh yachan 30-05-2017 05:06
0
20.7K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan