Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

xutux06Avatar border
TS
xutux06
Solusi Urai Kemacetan Jakarta ala Kapolda Metro Irjen Idham Azis
Solusi Urai Kemacetan Jakarta ala Kapolda Metro Irjen Idham Azis
Macet malam hari di Jalan MH Thamrin (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)


Irjen Idham Azis resmi menjabat Sebagai Kapolda Metro Jaya ke 37 pada Rabu (26/7). Ia menggantikan Irjen M Iriawan yang kini menjabat sebagai Asisten Kapolri Bidang Operasi Mabes Polri.

Salah satu persoalan Jakarta yang harus dihadapi oleh Idham adalah kemacetan lalu lintas di Jakarta. Untuk itu, Idham berencana akan menggelar pasukan di jam-jam sibuk untuk mengurai kemacetan.

"Strategi pertama kita akan lakukan gelar pasukan terutama di jam-jam sibuk. Pagi, siang, malam dan itu besok akan saya perintahkan," kata Idham di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Rabu (26/7).

Baca Juga :




Selain itu, Idham mengatakan akan mempertimbangkan wacana Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Halim Pagarra, yang akan menggaet 'Pak Ogah' untuk membantu polisi mengatur lalu lintas ibukota yang dikenal sebagai 'Supertas' atau sukarelawan pengatur lalu lintas.

"Nanti akan kita bicarakan karena itu menyangkut Pemprov DKI dengan stakeholder yang lain," katanya.


Solusi Urai Kemacetan Jakarta ala Kapolda Metro Irjen Idham Azis
Irjen Pol Idham Azis (Foto: ANTARA)


Berdasarkan Keputusan Kapolri Nomor Kep/756/VII/2017 tanggal 20 Juli 2017, sebanyak 51 perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (pamen) Polri dilantik.

Dalam Keputusan Kapolri tersebut, Irjen M Iriawan dilantik sebagai Asisten Operasi (As Ops) Kapolri menggantikan Irjen Unggung Cahyono yang juga dilantik sebagai Asisten Logistik (As Log) Kapolri. Sementara Irjen Idham Azis menggantikan Iriawan sebagai Kapolda Metro Jaya.

Sumber: https://kumparan.com/rini-friastuti/...jen-idham-azis
0
21.3K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan