Kaskus

Entertainment

xutux06Avatar border
TS
xutux06
Penyerahan Donasi untuk Reiner, Driver Ojek Tunarungu yang Inspiratif
 Penyerahan Donasi untuk Reiner, Driver Ojek Tunarungu yang Inspiratif
Penyerahan Donasi Kepada Reiner (Foto: Nadia Riso/kumparan)


Muhammad Reiner (33), driver ojek online penyandang tunarungu dan tunawicara, kembali bercerita kepada kumparan (kumparan.com) bagaimana kesehariannya sebagai driver ojek online.

Rabu (12/7), tim kumparan mendatangi kediaman Reiner di Jalan Teratai, Perumahan Ciputat Baru, Tangerang. Reiner, istrinya Desi Suci Rahayu, dan putri semata wayangnya, Marwah, langsung menyambut.

Kedatangan kumparan ke kediaman Reiner bukan tanpa alasan. Bersama kitabisa.com, kumparan berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp 1.955.773 juta dari 18 donatur sebagai THR Lebaran untuk Reiner dan keluarga. Donasi ini dibuka selama 1 minggu.

Senyum bahagia pun terpancar dari Reiner dan istrinya. Mereka berterima kasih atas bantuan yang diberikan. Uang tersebut akan ditabung untuk biaya pendidikan Marwah dan kebutuhan keluarga sehari-hari.

"Terima kasih banyak sudah datang dan memberikan bantuan. Nanti akan ditabung untuk uang sekolah anak dan biaya sehari-hari," ucapnya sembari tersenyum.

 Penyerahan Donasi untuk Reiner, Driver Ojek Tunarungu yang Inspiratif
Penyerahan Donasi Kepada Reiner (Foto: Nadia Riso/kumparan)


Reiner bercerita, dia memulai pekerjaannya sebagai driver ojek online sejak 2016 lalu. Sebelum bekerja sebagai driver ojek online, Reiner sempat bekerja di sebuah pabrik roti. Bahkan bersama sang istri, dia pernah menjual tahu dan tempe keliling.

"Dulu sempat jualan tahu sama tempe. Sama istri dan anak saya. Jualannya dari hari Senin sampai Jumat. Tapi kalau jualan keliling, sepi," kata Reiner.

Dia juga sempat berjualan gorengan. Sayangnya, tidak banyak orang yang mau membeli, sehingga dia rugi dan memutuskan untuk mencari pekerjaan lain.

Sayangnya, sulit bagi Reiner untuk mencari pekerjaan, apalagi dengan kondisi fisiknya yang terbatas. Dia harus menelan pahitnya kenyataan ketika perusahaan menolaknya untuk bekerja sebagai karyawan.

"Ngelamar kerja enggak diterima karena tunarungu. Susah (cari kerja) dan akhirnya nganggur. Tapi ya kalau enggak ada enggak apa-apa," tuturnya.

 Penyerahan Donasi untuk Reiner, Driver Ojek Tunarungu yang Inspiratif
Reiner, driver Uber Motor tunarungu (Foto: Resnu Andika/kumparan)


Baca Juga :




Akhirnya Reiner pun memilih Uber sebagai pekerjaan tetapnya. Pekerjaan yang dilakoninya sejak 2016 itu bukannya tanpa halangan. Meski bersyukur akhirnya mendapat pekerjaan, namun kendala demi kendala kerap ditemui Reiner, salah satunya adalah saat berkomunikasi dengan penumpang.

Seperti pada umumnya, antara driver dan penumpang akan saling berkomunikasi lewat sambungan telepon untuk menanyakan lokasi masing-masing dan titik penjemputan. Sayangnya hal ini tidak bisa dilakukan oleh Reiner.

Calon penumpang sering menelpon Reiner untuk konfirmasi lokasi penjemputan. Namun karena keterbatasan Reiner, calon penumpang sering kali tidak bisa mendengar dengan jelas dan memahami perkataan Reiner, sehingga mereka membatalkan order.

"Pernah ada masalah. Sering. Lagi jalan terus ditelepon. Saya bilang 'maaf SMS aja nanti kasih tahu aja lokasinya'. Tapi karena dengar saya ngomongnya enggak jelas, orangnya langsung cancel. Sehari bisa 10 kali kenal cancel," kenang Reiner.

Kendala lain yang sering dialami Reiner adalah ketika mengantar penumpang ke lokasi tujuan. Meski hanya sedikit kendala yang dialami, namun Reiner mengaku sebal jika ada penumpang yang tidak tahu jalan dan hanya mengandalkan Reiner.

"(Mereka) Enggak bantu (mengarahkan) dengan GPS. Mengharapkan driver aja, tapi dia enggak tahu jalan," ujarnya.

Dalam sehari, Reiner hanya mendapat sekitar Rp 50 ribu saja. Ini karena banyak calon penumpang yang sering membatalkan order. Jika mendapat lumayan banyak order, Reiner bisa mendapat sampai Rp 150 ribu.

"(Sehari) Kadang dapat Rp 100 ribu, kadang Rp 50 ribu. Kalau (banyak) batal (order) sehari cuma Rp 50 ribu. Tapi untungnya uang sekolah untuk anak cukup. Dalam sehari yang batalin (order) banyak ada sekitar 10. Jadi saya kerja cuma sampai jam 9 malam aja," tutur dia.

Jangan menyerah dan teruslah menginspirasi, Reiner!

Sumber: https://kumparan.com/nur-khafifah/pe...ang-inspiratif
0
2.4K
10
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan