- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Benda Ini Berbakteri 361 Kali Lebih Banyak Dibanding Pintu Toilet, Apa Ya Gan ?
TS
Gendut_79
Benda Ini Berbakteri 361 Kali Lebih Banyak Dibanding Pintu Toilet, Apa Ya Gan ?

Jakarta, Pintu toilet mungkin terlihat sangat kotor, namun berdasarkan sebuah survei ada benda lain yang tampak biasa saja namun jumlah bakterinya jauh lebih banyak.
Dikutip dari Daily Mail, survei yang dilakukan oleh retailer online ReuseThisBag.com menemukan bahwa jawabannya adalah keranjang belanja di supermarket. Tak tanggung-tanggung, ditemukan jumlah bakterinya lebih banyak hingga 361 kali dibandingkan pintu toilet.
Yang lebih mengejutkan, tiga perempat dari troli-troli di berbagai toko yang disurvei memiliki jenis bakteri yang tergolong berbahaya. Di antaranya yakni escherichia coli (E. coli) dan salmonella.
Peneliti mengingatkan, meski tampaknya bersih dan tidak kotor, pegangan di keranjang belanja supermarket masih tetap mungkin mengandung bakteri dalam jumlah banyak.
Maka dari itu, jika Anda hendak menggunakan keranjang belanja sebaiknya bersihkan sebisa mungkin terlebih dahulu dengan menggunakan tisu basah atau tisu antiseptik. Pun demikian ketika Anda selesai menggunakannya.
Selain keranjang belanja, benda lain yang juga memiliki banyak bakteri yakni uang kertas. Dikutip dari Men's Health, para peneliti menemukan bahwa uang kertas benar-benar mengandung bakteri. Bahkan jumlah bakterinya jauh lebih banyak dibandingkan beberapa sampel area yang diuji.
Tak cuma itu, yang mengejutkan adalah penemuan bahwa 36 persen dari bakteri yang ditemukan berpotensi patogen. Ini berarti itu merupakan jenis-jenis bakteri yang dapat membuat Anda jatuh sakit. Termasuk di antaranya bakteri E.coli dan Clostridium difficile.
Sumber : Berita DetikDotCom
0
1.4K
9
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan