isdomAvatar border
TS
isdom
(MUDIK GREGET) Liburan Pakai Jet Tempur, Jenderal di Perancis Terancam Sanksi
Seorang jenderal angkatan udara di Perancis dilaporkan kerap menggunakan jet latihan militer untuk pulang ke kampung halamannya. Akibat ulahnya tersebut, pemerintah Perancis akan melakukan investigasi. Ancaman sanksi menanti sang jenderal.

Seperti dikutip dari AFP, Rabu (28/6/2017), majalah satir Canard Enchaine melaporkan, ada jenderal yang menggunakan jet militer hanya untuk pergi liburan ke kampung halamannya. Jarak yang ditempuh dari perjalanan tersebut berkisar 600 km dan menghabiskan 800 liter bahan bakar.

Sementara itu, Jenderal Richard Reboul, pejabat Angkatan Udara (AU) Perancis, dilaporkan kerap menggunakan jet tempur AU di luar tugas kemiliteran dalam beberapa tahun belakangan. Laporan itu menyebut Reboul sering berpergian dari kediamannya di Bordeaux ke Salon-de-Provence.

Bahkan, dalam laporan tersebut, dikatakan Reboul turut membawa rombongan kecil tentara dalam perjalanannya itu. Menteri Pertahanan Perancis Florence Parly dengan tegas meminta investigasi dilakukan atas laporan itu.

"Informasi soal penyalahgunaan pesawat militer oleh pejabat militer senior telah menarik perhatian menteri pertahanan," kata Parly.

Jika laporan majalah tersebut terbukti, Reboul dapat disanksi. "Akan ada konsekuensi jika klaim-klaim tersebut terbukti," tegasnya. (gbr/dkp)

https://detik.com/news/internasional/d-3543697/liburan-pakai-jet-tempur-jenderal-di-perancis-terancam-sanksi

Ternyata ga cuma di Indo aja yg menganut "asas multirole" utk alutsistanya.
0
9.7K
42
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan