jongos.widodoAvatar border
TS
jongos.widodo
Merasa Berterima Kasih, Petani Serahkan Senpi Kepada TNI
TRIBUNKALTIM.CO,NUNUKAN - Haryanto (43) seorang petani kebun kelapa sawit di Desa Pembeliangan, Kecamatan Sebuku mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan menyerahkan senjata api rakitan jenis penabur miliknya kepada TNI.

Haryanto mendatangi Pos Jaga TNI SSK III Tembalang untuk menyerahkan senjatanya setelah anggota TNI menolongnya memperbaiki lampu solar cell yang rusak di gubuk kebun miliknya.

Petugas menyanggupi permintaan untuk memperbaiki lampu dimaksud. Pratu M Niam yang memiliki keahlian bidang elektronik berhasil memperbaiki lampu tersebut.

"Pukul 11.00 siang tadi kami mendapat penyerahan senpi penabur lagi dari masyarakat," ujar Komandan Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI – Malaysia Yonif 611/Awang Long, Letkol Inf Sigid Hengki Purwanto, Rabu (28/6/2017).

Selain menyerahkan senjata api rakitan miliknya, Haryanto juga memberikan sayuran kepada anggota TNI untuk dimasak di pos.

Dia menyilakan anggota TNI mengambil sayur di kebunnya yang cukup luas, jika hendak memasak sayuran. Kebetulan, selain kebun sawit dia juga memiliki kebun palawija cukup luas.

Hubungan petugas bersama Haryanto kian akrab. Terkadang petugas menyambangi kediaman Haryanto juga melihat lihat kebun sayur miliknya di Gunung Harimau.

Sebaliknya Haryanto mengunjungi pos sehingga interaksi inipun menciptakan rasa kekeluargaan cukup erat.

"Kami sering diundang buka puasa juga. Sampai akhirnya Bapak Haryanto mengatakan memiliki senpi rakitan," ujarnya.

Sosialisasi yang terus menerus akan larangan memiliki senjata api tanpa izin dan konsekuensi hukumnya cukup difahami dengan baik oleh Haryanto.

Sehingga secara sukarela senjata yang lama tidak digunakan dan masih tersimpan rapi di gubuk kebun tersebut diserahkan secara sukarela.

"Kami bersyukur kesadaran warga perbatasan mulai baik. Semoga langkah ini diikuti oleh warga yang masih menyimpan senpi rakitan," ujarnya berharap.

Ketelatenen dan keuletan prajurit Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamstas) RI – Malaysia Yonif 611/Awang Long melakukan pendekatan kepada masyarakat berbalas kepercayaan.

Warga perbatasan tidak lagi takut atau segan menceritakan kepemilikan senpi rakitan mereka. Merekapun sejak April lalu berangsung-angsur menyerahkan senjatanya kepada TNI.

http://kaltim.tribunnews.com/2017/06/29/merasa-berterima-kasih-petani-serahkan-senpi-kepada-tni

Terimakasih Pak TNI emoticon-I Love Indonesia
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
5.8K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan