Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tribratanewsAvatar border
TS
tribratanews
Polda Sumut Bantah FB Netizen, Rekayasa Serangan Teroris ke Mapolda
Polda Sumut Bantah FB Netizen, Rekayasa Serangan Teroris ke Mapolda

Tribratanews.polri.go.id – Mabes Polri, Terkait adanya berita bohong di akun Fb salah satu nitizen yang mengatakan penyerangan terduga teroris ke Pos Jaga Polda Sumut yang mengakibatkan anggota Polri Ipda Anumerta Martua Sigalingging Meninggal Dunia, adalah rekayasa mendapatkan bantahan dari Polda Sumatera Utara.

Hal ini dibenarkan Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Pol Rina Sari Ginting saat di konfirmasi awak media ini,Kamis (29/6/2017).

“ Hasil penyelidikan di TKP, identifikasi dan keterangan pelaku yang hidup, terungkap dengan jelas identitas mereka maupun motif mereka melakukan penyerangan terhadap Polda Sumut, dapat disimpulkan bahwa para pelaku merupakan kelompok teroris yang ingin merebut senjata api dinas Polri, serta merencanakan aksi teror lanjutan,” terang Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombespol Rina Sari Ginting.

Menurut Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Pemilik akun ini memutar balikkan fakta sebenarnya. Dari hasil pemeriksaan tidak ada hubungan antara pelaku penyerangan dengan anggota Polri yang menjadi korban, bahkan mereka tidak saling mengenal, tidak ada masalah utang piutang.

Baca juga: Aksi Penyerangan di Pintu Penjagaan 3 Markas Polda Sumut, Petugas Brimob Berhasil Lumpuhkan 2 Orang Terduga Teroris

Dikatakan Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Didalam akun ini disebutkan kalau pembunuh dan korban sama sama non muslim, itu juga berita bohong, karena para pelaku di KTP nya tercantum muslim.

Baca juga: Kapolda Sumut Beri Penghormatan Terakhir dan Lepas Keberangkatan Jenazah Aiptu Martua Sigalingging Untuk Dikebumikan di Kampung Halaman

“Apa yg disampaikan pemilik akun adalah hoax dan berbahaya bagi masyarakat yang kurang paham terhadap informasi yang sebenarnya, ”tegas Kabid Humas Polda Sumatera Utara Saat ini, Petugas Direskrimsus Polda Sumut sedang melakukan penyelidikan terhadap pemilik akun yang memutar balikkan fakta tersebur.

“ Polri terus berkomitmen dan berbuat bersama sama dengan seluruh elemen masyarakat yang cinta NKRI untuk mencegah dan memberantas terorisme,” pungkas Kabid Humas Polda Sumatera Utara.*

Penulis: Tim

Editor : Umi Fadilah

Publish: Alam / Veri

Sumber berita di atas didapat dari Portal Berita Resmi POLRI Tribratanews.polri.go.id
0
2K
17
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan