Tampaknya GP Mugello ini menjadi berkah untuk hal-hal yang berbau Italia nih. Gimana enggak Gan? dua rider berdarah Italia yakni Andrea Dovizioso dan Petrucci berhasil meraih podium, terlebih GP Mugello menjadi bukti keperkasaan mesin Ducati yang berhasil memberikan motor yang prima untuk Dovizioso sehingga berhasil meraih podium perdana, dan Petrucci yang tampil mengesankan sepanjang balapan.
Quote:
Duo Honda Tak Bisa Berbuat Banyak
Nasib nahas menimpa duo Honda yakni sang juara dunia bertahan yaitu Marc Marquez dan Pedrosa Gan di seri GP Mugello ini Gan, Marc hanya mampu finish diposisi 6 dan rekan satu timnya lebih nahas lagi, Pedrosa terlibat insiden dengan Crutchlow di lap akhir yang mengharuskan doi harus mengakhiri seri Mugello tanpa mendapatkan poin. Insiden gagalnya Marquez menampilkan sesuatu yang menggembirakan membuatnya menerima beban yang besar diawal musim untuk mempertahankan gelar juara dunianya.
Quote:
Ada Apa Denganmu, Lorenzo?
Impresifnya penampilan rekan satu timnya yaitu Andrea Dovizioso nyatanya tak diikuti oleh sang juara dunia 3 kali yaitu Jorge Lorenzo. Sempat diawal balapan menampilkan aksi yang menjanjikan, namun perlahan posisi Jorge terus menerus merosot hingga dirinya diasapi oleh rising star Johann Zarco yang membuatnya harus puas finish di posisi 9.
Quote:
Rossi Lumayan
Sang legenda hidup MotoGP Valentino Rossi kembali mendapatkan hasil positif di seri ke-6 musim ini Gan, padahal sebelumnya doi diragukan tampil setelah mengalami kecelakan saat berlatih Motocross ddisela-sela jeda balapan. Dan di kandangnya sendiri, The Doctor seolah tak pernah kehilangan daya magis-nya dan tampil cantik dengan konsisten berada digaris depan. Namun sayang, perlahan posisinya terus merosot karena diasapi oleh Vinales dan Petrucci hingga dirinya harus puas finish di posisi 4.
Overall MotoGP seri ke-6 ini menjadi sesuatu yang amat manis untuk rider berdarah Italia dan pabrikan asal Italia, karena saat berlaga di kandang sendiri mereka sukses menjadi raja dirumah sendiri.

Hasil GP Mugello Mengutil Laman Resmi MotoGP
Klasemen Sementara, Posisi Pedrosa Melorot
Pendapatnya Gan?