Kaskus

Entertainment

nrshzlkrnAvatar border
TS
nrshzlkrn
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Kabar bagus nih buat kamu yang suka bepergian dengan menggunakan alat transportasi ekslusif. Setelah ada pesawat dan kapal pesiar dengan fasilitas sekelas bintang lima, kini hadir kereta api mewah yang baru saja diluncurkan di Jepang.

Kendaraan yang diberi nama Train Suite Shiki-Shima tersebut bahkan dijuluki sebagai kereta api termewah di dunia lho. Bisa jadi alternatif liburan baru saat liburan ke Negeri Sakura nih!

Layanan Luxury Kereta Api Termewah di Dunia

Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Dilansir dari berbagai sumber oleh Reservasi.com, sebuah perusahaan kereta api Jepang, JR East, memamerkan foto-foto interior Shiki-Shima yang megah ke khalayak umum pada Senin, 01 Mei 2017, lalu.

Memang sih belum ada pengumuman resmi dari Guinness World Record kalau Shiki-Shima adalah kereta termewah yang pernah ada di dunia. Tapi, kalau dilihat dari semua fasilitas yang ada di sana kayaknya wajar deh kalau kendaraan ini punya julukan seperti itu.

Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis

Kamu akan jumpai berbagai fasilitas ekslusif bak hotel berbintang lima. Mulai dari ruang pertemuan, 17 kamar mewah, hingga restoran tersedia di sana. Yang membuatnya terlihat sangat istimewa ya tentu saja karena desain interiornya yang manis.
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis

Terang saja, perusahaan kereta api ini menggaet Ken Okuyama untuk menata seluruh ruangan di dalam gerbongnya. Selain di JR East, ia pun bekerja sebagai desainer di Porsche, Ferrari, dan Maserati. Ia berhasil mengombinasikan nuansa Jepang yang tradisional dan futuristik di kereta ini.
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis

Berkeliling dengan kereta ini saat liburan akan membuat kamu merasa seperti sedang berada di apartemen berjalan. Nyaman banget!

Tiket Sudah Habis Terjual Hingga Maret 2018
emoticon-Hansip


Kereta Mewah Shiki-Shima melayani perjalanan Tokyo sampai Hokkaido. Sensasi berbeda bakal kamu rasakan saat naik kereta ini. Sebab, kamu harus datang ke peron 13 1/2 di Stasiun Ueno, Tokyo.

Unik ya, seperti film Harry Potter. Peron tersebut memang dikhususkan untuk kereta mewah ini saja. JR East melakukan ini supaya penumpang akan merasakan layanan ekslusif sedari awal naik kereta ini.

Baru Dirilis, Tiket Kereta Api Termewah di Dunia Sudah Habis
Shiki-Shima hanya menampung 34 penumpang setiap satu kali perjalanan. Serasa naik kendaraan pribadi ya!

Antusiasme masyarakat terhadap kereta mewah ini ternyata sangat besar lho. Buktinya, tiket kereta sudah habis terjual hingga Maret 2018. Padahal, harga tiketnya cukup bombastis yaitu ¥320,000 atau sekitar Rp 37 juta sampai ¥950,000 atau Rp 112 juta per orang.

Kalau memang ingin naik kereta ini, lebih baik kamu siapkan tabungan dari sekarang deh supaya bisa membeli tiketnya.

Sumuremoticon-Hansip
0
3.7K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan