Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

meiko boboAvatar border
TS
meiko bobo
Begini penampakan Rumah Abu Nawas di Kalimantan..Depannya Mewah, tapi Belakangnya ??
Kalau sudah bicara soal kreativitas, orang Indonesia memang nggak kalah ‘gila’ dibanding negara lain. Ada saja yang bisa dijadikan modal untuk menunjukkan kreativitas mereka ini, entah dalam bentuk teks visual atau meme hingga karya-karya nyeleneh lainnya.

Nah, hasil kreativitas yang satu ini tak luput juga menarik perhatian publik. Kali ini ‘materi’-nya bukan cuma foto, tulisan, atau visual digital lainnya, melainkan sebuah rumah. Dijamin gan/Sis bakalan ketawa kalau melihat rumah seperti ini di pinggir jalan, simak!

Beberapa hari lalu netizen dikejutkan dengan penampakan sebuah rumah mewah. Rumah dengan cat putih tersebut berdiri dengan megah di antara rumah-rumah lain yang ada di sana. Tiang-tiang yang tinggi menjulang, ditambah dengan pintu yang lebar dan tinggi membuat rumah ini memiliki arsitektur yang benar-benar terlihat megah.



Rumah megah ada banyak di Indonesia. Nah, makanya yang bikin rumah ini viral bukan karena kemewahannya melainkan penampakannya dari samping. Bagaikan langit dan bumi, penampakan rumah dari depan dan samping ini jauh berbeda. Ternyata bagian belakang rumah tersebut terbuat dari papan kayu yang terlihat sudah berumur dan atap seng yang sudah berkarat. Waw, yang megah itu hanya bagian depannya saja. Yup, netizen tentu saja merasa ditipu dengan penampakan rumah dari depan. Tapi nggak sedikit juga yang bilang kalau sang empunya bangunan memang punya kreativitas yang tinggi.

Penampakan rumah PHP (Pemberi Harapan Palsu) ini sontak bikin publik khususnya netizen penasaran dengan keberadaan dan orang di balik bangunan ini. Ada yang bilang kalau rumah unik ini terletak di Kalimantan. Benar saja, setelah ditelusuri di Banjarmasinpost online, rumah ini berada di RW 01 RT 03 Handil Bakti, Alalak Berangas, Barito Kuala, Kalimantan Selatan.

Begini penampakan Rumah Abu Nawas di Kalimantan..Depannya Mewah, tapi Belakangnya ??

Hasil interview dengan ketua RT diketahui bahwa rumah separuh mewah ini adalah milik seorang dokter. Bangunan tersebut sudah berdiri sejak lebih dari lima tahun lalu. Sedangkan rumah papan yang berada di belakangnya lebih tua lagi, yakni berusia puluhan tahun. Rumah yang sering disebut “Rumah Abunawas” ini sengaja nggak diselesaikan pembangunannya oleh sang pemilik karena menunggu sampai kawasan tersebut ramai. Oh, jadi bukan sengaja dibikin biar lucu?

Meskipun baru depannya saja, setidaknya sudah ada niat dari pemilik rumah untuk membangun kediaman dengan arsitektur mewah. Mana tahu nanti benar-benar kesampaian. Dan kalau dipikir-pikir nih, istilah yang tepat untuk rumah ini adalah “Don’t judge a book from the cover“. Setuju nggak Gan/Sis ? Hehehe

emoticon-Toastemoticon-Hot News

Quote:
Diubah oleh meiko bobo 30-04-2017 04:07
rumbiz
rumbiz memberi reputasi
1
5.1K
30
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan