Kaskus

News

kencingin.pohonAvatar border
TS
kencingin.pohon
Mengaku Bisa Gandakan Uang, Guru Ngaji di Tangerang Ditangkap Polisi
TANGERANG - Polisi dari Satuan Reskrim Polresta Tangerang menangkap ASI (48), pimpinan sebuah kelompok pengajian di wilayah Perum Bukit Cikasungka Blok EF 10/21 RT 006 RW 011, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang.

Guru ngaji ini, ditangkap petugas setelah melakukan aksi penipuan uang senilai miliaran rupiah kepada ratusan jamaah yang menjadi pengikutnya.

Dengan modus membentuk kelompok pengajian, tersangka mewajibkan para jamaahnya untuk menyerahkan uang titipan sebesar Rp500 ribu sampai Rp7 juta. Tersangka berjanji, uang yang diserahkan oleh para jamaah ini akan berlipat ganda jumlahnya hingga mencapai satu miliar rupiah.

"Untuk meyakinkan para korban, tersangka memberikan daun kering yang dibungkus dalam karung, kardus dan amplop. Tersangka mengaku daun tersebut akan berubah menjadi uang senilai Rp1 miliar," kata Kapolres Kota Tangerang, Kombes Asep Edi Suheri, kepada media, Selasa (4/4/2017).

Selain menangkap tersangka, polisi juga mengamankan 12 unit kendaraan roda empat, 6 unit kendaraan roda dua, dan mata uang asing Won Korea Utara, yang diduga merupakan hasil kejahatannya menipu para jamaah.

"Saat ini sudah ada 21 orang yang menjadi korban penipuan tersangka. Tapi Mengingat jumlah jamaahnya mencapai ratusan orang tidak menutup kemungkinan masih ada korban-korban lain," ungkapnya.

Dia menambahkan, hingga saat ini polisi masih terus mendalami kasus penipuan dengan modus menggandakan uang ini. Tersangka dan barang bukti sudah diamankan guna penyelidikan lebih lanjut.

"Tersangka sudah kita amankan dan akan kita jerat dengan pasal 378 tentang penipuan dan atau pasal 372 KUHP pidana dan UU No. 8 tentang pencucian uang dengan ancaman hukuman 4 tahun maksimal 20 tahun penjara," tandasnya.

sumber : http://m.okezone.com/read/2017/04/04/338/1658913/mengaku-bisa-gandakan-uang-guru-ngaji-di-tangerang-ditangkap-polisi

mau ikutin jejak kanjeng dimas nih, cuma modal perban sama daster dah bisa begoin pengikutnya. lumayan kan daripada ikut demo ga seberapa di bayarnya, mending gandain duit emoticon-Wkwkwk emoticon-Leh Uga
0
1.8K
23
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan