Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mtx98Avatar border
TS
mtx98
Bang Yos Jadi Komisaris Utama Semen Indonesia
Bang Yos Jadi Komisaris Utama Semen Indonesia


Jakarta - Hari ini PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) mengelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST). Ada beberapa agenda yang telah disetujui oleh para pemegang saham dalam rapat tersebut.

Pertama para pemegang saham sepakat adanya perombakan formasi Komisaris dan Direksi. Untuk jajaran komisaris, perusahaan pelat merah itu mengangkat Sutiyoso menjadi Komisaris Utama menggantikan Mahendra Siregar. Di samping itu ada pula pergantian di kursi komisaris lainnya.

Selain itu jajaran Dewan Direksi Semen Indonesia juga ada perubahan. Pemegang saham menyetujui penunjukan Agung Yunanto menjadi Direktur SDM & Hukum menggantikan Ahyanizzaman yang digeser menjadi Direktur Pemasaran & Supply Chain.

Selain itu, RUPS juga menyetujui rencana pembagian dividen ke pemegang saham sebesar Rp 1,81 triliun. Angka itu setara 40% dari laba bersih 2016 sebesar Rp 4,52 triliun.

"Dividen yang dibagikan juga setara Rp 304,92 per saham," ungkap Direktur Utama Semen Indonesia Rizkan Chandra dalam keterangan tertulisnya, Jumat (31/3/2017).

Sementara untuk sisa laba bersih akan sekitar Rp 4,52 triliun akan digunakan sebagai cadangan modal untuk beberapa tahun kedepan.

Dengan perombakan direksi dan komisaris seperti yang dijelaskan di atas, maka formasi Direksi dan Komisaris Semen Indonesia sebagai berikut:

Dewan Komisaris
Komisaris Utama: Sutiyoso
Komisaris: Hambra
Komisaris: Sony Subrata
Komisaris: Astera Primanto Bhakti
Komisaris Independen: Wahyu Hidayat
Komisaris Independen: Djamari Chaniago
Komisaris Independen: Nasaruddin Umar

Dewan Direksi
Direktur Utama: Rizkan Chandra
Direktur Keuangan: Darmawan Junaidi
Direktur Pemasaran & Supply Chain: Ahyanizzaman
Direktur Produksi & Strategi Bisnis: Johan Samudra
Direktur Pengembangan Usaha & Litbang: Budi Siswoyo
Direktur Enjiniring & Proyek: Aunur Rosyidi
Direktur SDM & Hukum: Agung Yunanto (ang/ang)

https://finance.detik.com/bursa-dan-...924.1490584570
0
1.4K
21
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan