- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
7 Seri Power Rangers Terbaik Sepanjang Masa


TS
Greenscene21
7 Seri Power Rangers Terbaik Sepanjang Masa
Quote:

Halo movie holic! Tepat hari ini Power Rangers udah dirilis di bioskop kesayangan kalian, sedikit banyak film reboot dari serial tv favorit di tahun 90an ini bikin kita bernostalgia dengan jargon ikonik 'It's Morphin Time!'. Nah buat menyambut film Power Rangers ini, Greenscene bakalan sharing 7 Seri Power Rangers Terbaik versi kita, apa aja sih? Yuk cek dibawah ini :
Quote:
Mighty Morhpin Power Rangers

Movie geek yang lahir pada tahun 90-an, pasti mengenal serial TV Power Ranger : Mighty Morhpin Power Rangers yang diproduksi oleh Fox Kids dan Saban Entertainment, dalam film ini menceritakan 5 orang remaja ( Jason Lee Scott, Zack Taylor, Billy Cranston, Trini Kwan, Kimberly Ann Hart ) yang mendapatkan kekuatan super untuk melindungi bumi dari ancaman para monster jahat. Mereka diberikan kekuatan khusus oleh Zordon yang membuat mereka bisa berubah menjadi pahlawan super yang menggunakan kostum ikonik, selain dapat berubah kedalam bentuk Power Ranger, mereka juga dapat mengendalikan robot raksasa yang disebut Zord. Ditengah pejuangannya melindungi bumi, mereka mendapatkan kawan baru yang bernama Tommy Oliver ( Green Ranger ), sebelumnya para Rangers sempat berkonflik dengan Tommy Oliver, karena Tommy sedang dibawah pengaruh mantra dari Rita Repulsa musuh utama dari para Rangers. Dalam film Mighty Morhpin Power Rangers, mengusung tema Dinosaurus. Mighty Morhpin Power Rangers menjadi cikal bakal terbetuknya serial TV Power Ranger Lainnya.
Quote:
Power Ranger Lightspeed Rescue

Power Ranger Lightspeed Rescue seri ke-8 dari Power Rangers, berlangsung di kota fiksi dari Mariner Bay, California yang dibangun dibawah tanah tempat pemakaman setan kuno. Bercerita tentang organisasi pemerintah yang disebut Lightspeed yang dipimpin oleh Captain Mitchell, organisasi tersebut merekrut 4 anggota sipil dan putri dari sang Kapten untuk diangkat menjadi anggora Rangers. 4 anggota ini memiliki kemampuan dalam bidang pekerjaan seperti Carter Grayson ( Red ) bekerja sebagai pemadam kebakaran, Chad Lee ( Blue ) bekerja sebagai penjaga pantai dan pelatih hewan, Joel Rawlings ( Green ) seorang pilot stunt, Kelsey Winslow ( Yellow ) seoarang atlet olah raga Extream, Dana Mitchell ( Pink ) seorang perawat. Para Rangers dibantu oleh nona Angela Fairweather seorang ilmuan. Kelima Rangers ini bersama-sama melawan kekuatan setan yang muncul dari waktu ke waktu dan seperti kebanyakan cerita dari Power Rangers. Namun hal menarik muncul dalam seri ini, Power Ranger Lightspeed Rescue menampilkan cameo dari Power Rangers: Lost Galaxy, ketika villainess Trakeena datang ke Bumi untuk menghancurkannya, tim Lightspeed Rangers dengan Rangers Galaxy bersatu untuk mengalahkannya.
Quote:
Power Ranger Ninja Storm

Power Ranger Ninja Storm merupakan seri ke-11 dari Power Ranger, Power Ranger Ninja Storm bercerita tentang 3 orang murid ( Shane Clarke, Tori Hanson, Waldo “Dustin” Brooks ) dari sekolah akademi ninja yang dipimpin oleh Kanoi Watanabe dan anaknya bernama Cameron Watanabe, Tiga orang tersebut menjadi murid terakhir yang tersisa di akademi, setelah alien jahat bernama Lothor menyerang Bumi. Karena keadaan yang mendesak akhirnya Kanoi Watanabe memberikan mereka kekuatan untuk berubah menjadi Ninja Strom. Setelah beberapa episode muncul karakter baru bernama Blake ( Ranger Thunder Strom Red ) dan Hunter ( Ranger Thunder Strom Blue ), kemunculan pertama dari kedua karakter ini, muncul sebagai musuh dari para Rangers, mereka dihasut oleh Lothor dengan memberikan informasi bahwa kedua orang tua mereka dibunuh oleh Kanoi Watanabe, yang membuat mereka ingin melakukan balas dendam terhadap Kanoi Watanabe. Namun akhirnya mereka berdua sadar telah dimanfaatkan oleh Lothor dan bergabung kedalam aliansi Power Ranger Ninja Storm. Hunter bukan lah anggota terakhir dari Power Ranger Ninja Strom, dalam beberapa epiode berikutnya Cameron Watanabe muncul sebagai Green Ranger Samurai. Pada akhir cerita para Ninja Strom berhasil mengalahkan Lothor, tetapi mereka kehilangan equipment yang dapat mengubah mereka sebagai Ranger. Namun mereka masih memiliki kekuatan elemen khusus mereka yaitu angin, air dan tanah dan mereka meneruskan jalan dari Kanoi Watanabe sebagai guru di akademi ninja.
Quote:
Power Rangers Dino Thunder

Power Rangers Dino Thunder merupakan seri ke-12 dari Power Rangers yang menceritakan seorang ilmuwan eksentrik dan rekannya, veteran Power Rangers Dr. Tommy Oliver, telah menciptakan Dinosaur seperti robot yang disebut Bio Zords. Setelah laboratorium mereka diserang oleh Mesogog yang jahat, Tommy Oliver meloloskan diri dan mundur ke kota terdekat dari Reefside di mana dia tinggal dan hidup tenang sebagai guru sains di sekolah tinggi. Tapi ketika Mesogog kembali dan mulai menyebabkan malapetaka, Tommy merekrut seorang atlet, penggila komputer dan musisi untuk menjadi Dino Thunder Power Rangers untuk memerangi Mesogog dan tentara rakasa nya.
Quote:
Power Ranger SPD

Power Ranger SPD seri ke-13 dari Power Rangers ini diceritakan terjadi pada tahun 2025 dimana teknologi sudah berkembang dengan sangat pesat dan Bumi menjadi tempat singgah dari para Alien yang hidup berdampingan dengan umat Manusia. Tetapi kedamaian hanya bertahan sebentar, penakluk pelanet Troobian Empire berniat ingin menguasai Bumi, mereka berhasil masuk ke Bumi padahal dipertahanan terdepan Bumi ada S.P.D. A-Squad Rangres, namun squad tersebut hilang tanpa jejak dan perlindungan Bumi pun jatuh kepada S.P.D B-Squad yang dikomandani oleh Anubis Cruger. Power Ranger S.P.D merekrut 2 orang pencuri dan bergabung kedalam tim sebagai Red Ranger dan Yellow Ranger, dalam team ini sempat ada ketegangan yang dapat menghancurkan kinerja team, namun akhirnya mereka bisa mengatasi semua itu. Singkat cerita Power Ranger S.P.D B-Squad menemukan kenyataan bahwa A-Squad ternyata memiliki niat jahat, namun berkat bantuan dari Komandan S.P.D Anubis Cruger dan istrinya Isinia, B-Squad berhasil mengatasi pasukan elit A-Squad dan menghancurkan ancaman dari Omni dan Grumm.
Quote:
Power Rangers Samurai

Berabad-abad yang lalu di Jepang, monster Nighlok menginvasi dunia kita, tetapi prajurit samurai mengalahkan mereka dengan simbol-simbol kekuasaan, diturunkan dari orang tua ke anak mereka. Hari ini Nighlok jahat telah bangkit sekali lagi dan berencana untuk membanjiri bumi. Untungnya, generasi baru pahlawan menghalangi mereka. mereka adalah Power Rangers Samurai. Sebuah generasi baru Power Rangers yang harus menguasai kekuatan ” Samurai Symbols of Power,” mistis dan kuno yang dapat memberikan mereka kontrol atas elemen: Api, Air, Langit, Hutan, Bumi dan Cahaya. Di bawah bimbingan mentor mereka dan mereka mendapatkan bantuan dari Zords hewan setia mereka, mereka melawan kekuatan gelap dari akhirat dan seorang prajurit misterius yang berniat menghancurkan dunia.
Quote:
Power Rangers Ninja Steel

Saban’s Power Rangers Ninja Steel seri terbaru dari Power Rangers (ke-24), cerita dimulai diluar angkasa yang memperlihatkan penjahat Galavanax yang menjadi juara bertahan dari game show intergalaksi paling populer di alam semesta dan juara bertahan. Galavanax bertekad untuk menjadi monster yang tak terkalahkan dengan keinginan dapat mengontrol kekuatan mistis dari Ninja Nexus Prism, yang berisi kekuatan enam supranatural Ninja Power Stars. Namun keinginan dari Galavanax terhalang karena Ninja Nexus Prism dimiliki oleh remaja yang tergabung kedalam tim Power Rangers. Galavanax memerintahkan pasukannya untuk merebut kekuatan tersebut dan pertarungan mereka disiarkan diseluruh Galaxy. Namun dengan kekuatan legendaris Ninja Steel, para Rangers berhasil mengalahkan para penjahat dan melindungi Bumi dari kehancuran.
Quote:
Itu dia beberapa versi power rangers paling keren menurut ane, kalo menurut agan yang mana? share di komentar ya gan 

Quote:
SOURCE : DISINI
Diubah oleh Kaskus Support 03 08-05-2017 10:59
0
59.8K
Kutip
359
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan