Kaskus

News

micronesia.Avatar border
TS
micronesia.
Dua Pendaki Gunung Mekongga Ditemukan Meninggal
Dua Pendaki Gunung Mekongga Ditemukan Meninggal
KOMPAS.com/SUPARMAN SULTANHamparan batu karst di puncak Gunung Mekongga yang terletak di wilayah Kolaka dan Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara.


KOLAKA, KOMPAS.com – Dua pendaki Gunung Mekongga, Sulawesi Tenggara, Edi Mulyadi dan Laode Fitria dikabarkan meninggal setelah terjebak badai dan mengalami hipotermia di gunung tersebut.

Kabar itu dibenarkan Komandan Komando Rayon Militer 1412-03/Lasusua, Kapten Inf. Hendrik, Senin (13/3/2017).  

"Diperkirakan mayat dua orang itu tiba di pos utama besok malam. Sebab siang tadi sejumlah tim lainnya sudah menuju lokasi dengan membawa kantong mayat," ujar Komandan Komando Rayon Militer 1412-03/Lasusua, Kapten Inf. Hendrik, Senin (13/03/2017). 

Hendrik mengaku mendapat kabar meninggalnya dua mahasiswa pecinta alam itu dari tim gabungan yang menyisir lokasi. "Tim memberi tahu lewat jaringan komunikasi handy talky," ungkapnya.

Saat ini, sambung Hendrik, evakuasi korban menunggu tim yang membawa kantong mayat. Mengenai penyebab tewasnya pendaki tersebut, ia menduga keduanya meninggal karena kesulitan makanan dan terserang hipotermia.

Berita sebelumnya, enam mahasiwa dari Kelompok Pecinta Alam Navernus, Universitas Negeri Haluoleo, melakukan pendakian di Gunung Mekongga, gunung tertinggi di Sulawesi Tenggara.

Dalam perjalanan kembali mereka terjebak badai dan terserang hipotermia. Dua dari enam orang berhasil tiba di Kampung Tinokari untuk meminta bantuan. Disusul dua pendaki lainnya ditemukan selamat. 

(Baca juga: Cuaca Buruk, Dua Pendaki Gunung Mekongga Terserang Hipotermia)

Penulis: Kontributor Kolaka, Suparman Sultan 
Editor: Reni Susanti 

Sumber: https://www.google.com/amp/regional....ukan.meninggal

Turut berduka untuk korban
0
1.4K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan