- Beranda
- Komunitas
- Food & Travel
- Travellers
5 Alas Kaki Yang Sering Digunakan Untuk Travelling


TS
kansonline
5 Alas Kaki Yang Sering Digunakan Untuk Travelling
5 Alas Kaki Yang Sering Digunakan Untuk Travelling
Saat ini banyak orang sedang gandrung dengan hobi traveling, Banyak orang berlomba-lomba untuk mengunjungi tempat-tempat dan mengupload fotonya. mungkin agan salah satunya yaa
Namun, selama ini kita terlalu asyik membahas tentang traveling atau backpacker, nah kali ini ane akan membagikan sekilas informasi tentang salah satu hal yang saat penting saat melakukan traveling yaitu alas kaki.
Menggunakan alas kaki yang nyaman akan membuat perjalanan atau aktivitas kita juga lebih nyaman. Jangan sampai saat sedang melakukan perjalanan kaki kita jadi lecet atau luka.
Untuk memilih alas kaki yang tepat saat melakukan perjalanan ada baiknya kita menentukan tujuan dari perjalanan yang kita tempuh, selain itu jenis kegiatan apa yang akan kita lakukan, serta seperti apa medan yang akan kita lewati?
Baiklah, mari kita bahas jenis-jenis alas kaki yang akan kita gunakan berdasarkan penjelasan diatas tadi :
1. Sepatu Casual
Sepatu jenis ini sangat cocok digunakan saat medan yang ditempuh tidak ekstrim, sepatu ini sangat sempurna untuk dipakai di wilayah perkotaan dan agan akan merasa nyaman serta dapat bergaya. Selain itu, sepatu ini akan memberikan stabilitas bagi kalian jika berjalan jauh.
2. Active Footwear
Sepatu yang satu ini sangat cocok digunakan untuk segala kegiatan karena memiliki ventilasi serta bantalan yang membuat kalian nyaman jika medan yang ditempeuh berbeda-beda. Biasanya sepatu ini digunakan oleh agan yang hobi olahraga atau berkegiatan berlari di dalam kota.
3. Sepatu Hiking
Sepatu jenis ini sangat cocok untuk para pendaki gunung karena dirancang untuk mendukung beban yang akan agan bawa. Semakin berat beban agan, semakin lebih dukungan yang akan agan butuhkan.
Pilihlah sepatu hiking yang dirancang untuk memberikan dukungan dan perlindungan yang kalian butuhkan untuk medan yang paling sulit yang akan kalian hadapi nantinya. Ingat, bahwa sepatu hiking yang bagus tidaklah harus memiliki bobot yang berat.
Bahan material berteknologi tinggi saat ini telah menggantikan peran batang logam tradisional dan elemen berat lainnya yang memberikan stabilitas pada sebuah sepatu boot. Sebagai hasilnya, sepatu hiking saat ini jauh lebih ringan dan tetap mampu memberikan perlindungan dan dukungan pada kaki.
Bahkan untuk sekarang ini banyak sekali sepatu hiking yang sudah didukung fitur waterproof atau anti air, karena kegiatan mendaki gunung langsung berinteraksi dengan alam bebas yang cuaca dan medan nya bisa dibilang tidak bisa diprediksi, maka fitur waterproof pada sepatu hiking sudah sangat perlu karena nantinya kita akan berhadapan dengan hujan badai, dan juga mengarungi sungai.
4. Boots Musim Dingin
Dari namanya saja kalian pasti sudah tahu kalau sepatu yang ini digunakan saat musim dingin atau lebih tepatnya musim salju karena dirancang sangat kokoh dan keras.
5. Sandal
Nah, kalau alas kaki yang satu ini sudah menjadi alas kaki sehari-hari yang kita gunakan karena sangat cocok di segala cuaca baik kemarau ataupun hujan.
Tapi perlu di ingat, jangan sekali-sekali mendaki gunung dengan menggunakan sandal biasa atau bukan sandal outdoor karena hal tersebut tidak akan melindungi kaki kalian dengan baik. Jika medan yang ditempuh berhubungan dengan air atau saat musim hujan misalnya, pilih lah sandal yang terbuat dari karet karena memiliki daya tahan yang lebih lama.
kalo agan sering pakai yang mana nih?
sumber : pembersihsepatu.blogspot.com
Spoiler for 5 alas kaki yang sering digunakan untuk travelling:
Saat ini banyak orang sedang gandrung dengan hobi traveling, Banyak orang berlomba-lomba untuk mengunjungi tempat-tempat dan mengupload fotonya. mungkin agan salah satunya yaa

Namun, selama ini kita terlalu asyik membahas tentang traveling atau backpacker, nah kali ini ane akan membagikan sekilas informasi tentang salah satu hal yang saat penting saat melakukan traveling yaitu alas kaki.
Menggunakan alas kaki yang nyaman akan membuat perjalanan atau aktivitas kita juga lebih nyaman. Jangan sampai saat sedang melakukan perjalanan kaki kita jadi lecet atau luka.
Untuk memilih alas kaki yang tepat saat melakukan perjalanan ada baiknya kita menentukan tujuan dari perjalanan yang kita tempuh, selain itu jenis kegiatan apa yang akan kita lakukan, serta seperti apa medan yang akan kita lewati?
Baiklah, mari kita bahas jenis-jenis alas kaki yang akan kita gunakan berdasarkan penjelasan diatas tadi :
1. Sepatu Casual
Spoiler for Sepatu Casual yang biasa Digunakan Untuk Traveling:
Sepatu jenis ini sangat cocok digunakan saat medan yang ditempuh tidak ekstrim, sepatu ini sangat sempurna untuk dipakai di wilayah perkotaan dan agan akan merasa nyaman serta dapat bergaya. Selain itu, sepatu ini akan memberikan stabilitas bagi kalian jika berjalan jauh.
2. Active Footwear
Spoiler for Active Footwear yang biasa Digunakan Untuk Traveling Active Footwear yang biasa Digunakan Untuk Traveling:
Sepatu yang satu ini sangat cocok digunakan untuk segala kegiatan karena memiliki ventilasi serta bantalan yang membuat kalian nyaman jika medan yang ditempeuh berbeda-beda. Biasanya sepatu ini digunakan oleh agan yang hobi olahraga atau berkegiatan berlari di dalam kota.
3. Sepatu Hiking
Spoiler for Sepatu Hiking yang biasa Digunakan Untuk Traveling Sepatu Hiking yang biasa Digunakan Untuk Traveling:
Sepatu jenis ini sangat cocok untuk para pendaki gunung karena dirancang untuk mendukung beban yang akan agan bawa. Semakin berat beban agan, semakin lebih dukungan yang akan agan butuhkan.
Pilihlah sepatu hiking yang dirancang untuk memberikan dukungan dan perlindungan yang kalian butuhkan untuk medan yang paling sulit yang akan kalian hadapi nantinya. Ingat, bahwa sepatu hiking yang bagus tidaklah harus memiliki bobot yang berat.
Bahan material berteknologi tinggi saat ini telah menggantikan peran batang logam tradisional dan elemen berat lainnya yang memberikan stabilitas pada sebuah sepatu boot. Sebagai hasilnya, sepatu hiking saat ini jauh lebih ringan dan tetap mampu memberikan perlindungan dan dukungan pada kaki.
Bahkan untuk sekarang ini banyak sekali sepatu hiking yang sudah didukung fitur waterproof atau anti air, karena kegiatan mendaki gunung langsung berinteraksi dengan alam bebas yang cuaca dan medan nya bisa dibilang tidak bisa diprediksi, maka fitur waterproof pada sepatu hiking sudah sangat perlu karena nantinya kita akan berhadapan dengan hujan badai, dan juga mengarungi sungai.
4. Boots Musim Dingin
Spoiler for Boots Musim Dingin yang biasa Digunakan Untuk Traveling Boots Musim Dingin yang biasa Digunakan Untuk Traveling:
Dari namanya saja kalian pasti sudah tahu kalau sepatu yang ini digunakan saat musim dingin atau lebih tepatnya musim salju karena dirancang sangat kokoh dan keras.
5. Sandal
Spoiler for Sandal yang biasa Digunakan Untuk Traveling:
Nah, kalau alas kaki yang satu ini sudah menjadi alas kaki sehari-hari yang kita gunakan karena sangat cocok di segala cuaca baik kemarau ataupun hujan.
Tapi perlu di ingat, jangan sekali-sekali mendaki gunung dengan menggunakan sandal biasa atau bukan sandal outdoor karena hal tersebut tidak akan melindungi kaki kalian dengan baik. Jika medan yang ditempuh berhubungan dengan air atau saat musim hujan misalnya, pilih lah sandal yang terbuat dari karet karena memiliki daya tahan yang lebih lama.
kalo agan sering pakai yang mana nih?
sumber : pembersihsepatu.blogspot.com
0
2.6K
5


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan