Kaskus

News

asiansexdiary.Avatar border
TS
asiansexdiary.
Ahok Komitmen di Jalur Independen
TEMPO.CO , Jakarta - Setelah Ridwan Kamil menyatakan tak ingin maju dalam pencalonan, pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 menyisakan inkumben Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon terkuat.

Namun Ahok mengatakan lebih berkomitmen maju lewat jalur independen. "Saya komitmen ke independen, mereka (pendukungnya di jalur independen) sudah berusaha sejak awal," kata Ahok di kantor Gubernur DKI Jakarta, Selasa, 1 Maret 2016.

Basuki merencanakan akan memutuskan pendampingnya di pemilihan kepala daerah pada Maret ini. Namun hingga saat ini ia masih belum memutuskan siapa pendampingnya di pilkada 2018. Namun, Basuki mengatakan akan maju bersama wakilnya saat ini, Djarot Saiful Hidayat, yang berasal dari PDIP.

Dalam beberapa survei yang diadakan, nama Basuki Tjahaja Purnama masih menjadi calon kuat gubernur DKI Jakarta periode mendatang. Ahok dalam survei itu bersaing ketat dengan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil. Namun pada Senin, 29 Februari 2016, Ridwan Kamil menyatakan mundur dari bursa pencalonan. Alasannya dia ingin memenuhi kewajibannya sebagai wali kota Bandung hingga selesai masa tugas.

https://m.tempo.co/read/news/2016/03...lur-independen
emoticon-Malu
0
3.6K
50
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan