- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Cara Membuat Ramen dari Mie Instan


TS
ukhtikongkow
Cara Membuat Ramen dari Mie Instan

Assalaamu’alaykum ukhti~
Adakah di sini yang tau ramen ? Itu lhooo makanan khas Jepang, semacam mie gitu. Saat ini ramen semakin populer di kalangan masyarakat Indonesia, karena rasanya yang patut diacungin jempol.
Untuk kamu yang suka banget sama ramen tapi masih ragu untuk beli di restoran Jepang karena masalah halal atau tidaknya makanan tersebut, mungkin kamu bisa buat sendiri ramennya di rumah. Gak ribet kok, kamu bisa pakai mie instan biasa, tapi nanti kuahnya aja yang kita tambah-tambahkan bahan pelengkap lainnya. Nah, karena itu, sekarang aku mau sharing tentang cara membuat ramen dari mie instan.
Bahan yang perlu kamu siapkan (ini untuk satu porsi):
- 1 bungkus mie instan, aku saranin mienya rasa kari.
- Sawi hijau secukupnya, jangan lupa dicuci dulu yaaa, hehehe. Dan dipotong-potong.
- Wortel secukupnya, iris seukuran korek api.
- Kue beras dan bakso ( ini optional, kalau gak mau pakai ini juga gapapa ). Atau bisa diganti juga pakai 1 butir telur ayam rebus. Setelah selesai direbus, telurnya dibelah dua.
- Daun bawang diiris secukupnya.
- Cabai bubuk secukupnya.
- Tepung maizena, sedikit aja, ini untuk pengental kuah.
Cara membuat:
1. Rebus mie instan, kue beras, dan bakso.
2. Tambahkan sawi ke rebusan mie.
3. Tambahkan bubuk cabai.
4. Larutkan tepung maizena dengan air di tempat terpisah. Jika sudah larut, campur ke kuah mie yang sedang dimasak.
5. Aduk sampai kuahnya mengental, lalu angkat mie.
6. Setelah selesai, tuang mie ke mangkuk saji. Susun irisan daun bawang dan wortel. Ramen homemade ala ukhti pun sudah siap disantap~
Gimana ukh ? Mau coba mempraktikkan di rumah gak ? Hehehe. Gampang banget kan cara bikinnya ? Apalagi buat kamu yang nge kos hehee. Atau masih ada di antara kamu yang bilang ini ribet ? Tenaaaaang, bisa liat di blog kami kok di ukhtikongkow@blogspot.com Yummy ~~~
0
9.1K
53


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan