Kaskus

Sports

Kaskus SportAvatar border
TS
Kaskus Sport
Ketika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie A
Sulley Muntari dipastikan akan kembali merasakan ketatnya persaingan Serie A. Pasalnya, pemain berkebangsaan Ghana ini resmi menjadi bagian dari klub promosi Serie A musim ini, Pescara, yang saat ini tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi.

Berita soal kedatangan Muntari kali ini ke Italia tidak begitu heboh bila dibandingkan ketika pemain yang kini berusia 32 tahun ini didatangkan oleh Inter Milan pada tahun 2008 silam dari Portsmouth. Maklum, ia direkrut oleh Delfini—julukan Pescara—dengan status bebas transfer alias tanpa klub lantaran kontrak mantan pemain AC Milan ini tidak diperpanjang oleh klub lamanya, Al Ittihad.

Ketika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie A


Selama bermain di Al Ittihad, Muntari gagal menunjukan kemampuan terbaiknya dengan tampil tidak sesuai ekspektasi. Padahal selama bermain di salah satu klub asal negara Arab Saudi tersebut, ia digaji dengan bayaran yang cukup tinggi, yakni €7 juta per tahun dan dikontrak dengan durasi dua tahun. Hal inilah yang pada gilirannya membuat manajemen klub tersebut memutuskan kontraknya lebih awal.

Keputusan untuk hijrah bermain di Asia pada tahun 2015 lalu cukup menjadi pukulan telak bagi Muntari. Pada ajang Piala Afrika tahun 2017 ini namanya kembali tak masuk skuad Ghana dan memperpanjang masa absennya membela timnas sejak dua tahun lalu. Pelatih The Black Stars, Avram Grant menilai Muntari tidak layak masuk ke dalam skuad lantaran tidak memiliki klub dan tampil buruk di klub sebelumnya.

Namun tidak dipanggil untuk membela negaranya menjadi berkah. Muntari bisa kembali bermain di Italia lagi. Meski kedatangannya kali ini dengan catatan yang kurang bagus, namun pelatih Pescara, Massimo Oddo yang notabene merupakan mantan setimnya ketika aktif bermain di AC Milan tersebut percaya bahwa Muntari masih memiliki kemampuan yang memadai guna mendongkrak prestasi Gianluca Caprari dkk yang terpuruk di putaran pertama Serie A dengan menempati posisi sebagai juru kunci klasemen lantaran hanya meraih satu kemenangan dalam 19 partai yang dijalani.

Kehadiran Muntari dimaksudkan untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Alberto Aquilani yang dipinjamkan ke Sassuolo hingga akhir musim ini. Dengan segudang pengalamannya, diharapkan menjadi jawaban atas kesulitan Pescara yang gagal move on dari posisinya di dasar klasemen dengan hanya meraih 9 poin sejauh ini.

Memang, bila kita menilik catatan masa lalu pemain yang memiliki caps sebanyak 84 kali bersama Tim Nasional Ghana ini membuat kita merasa silau. Maklum Muntari merupakan bagian tak terpisahkan dari Inter Milan yang meraih treble winner pada musim 2009/2010 selain itu total dua gelar Serie A pun disumbangkan bagi Nerazurri oleh pemain yang mengawali karir profesionalnya bersama klub asal Italia, Udinese.

Muntari diprediksi akan segera dimainkan oleh Oddo pada pertandingan berikutnya, yakni ketika Pescara berjumpa dengan Sassuolo. Tentunya pemain yang pernah menjalani trial di Manchester United ketika muda tersebut dipastikan tidak akan menyia-nyiakan kesempatan kedua yang diberikan kepadanya untuk kembali bermain kompetitif setelah menganggur sejak Juli 2016 lalu.

Selain Muntari, Pescara juga terlebih dahulu mendatangkan pemain baru lainnya seperti Alberto Cerri dari Juventus dan Alberto Gilardino dari Empoli demi menyelamatkan eksistensinya di kompetisi tertinggi di Italia. Ketiga pemain ini diharapkan tampil padu guna mendulang gol yang sulit dicetak oleh Pescara. Sejauh ini kesebelasan yang didentik dengan seragam biru putih ini hanya mencetak 15 gol atau terendah nomor ketiga di Serie A setelah Empoli dan Crotone.

Supported by:
Ketika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie A

Ketika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie AKetika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie A

Ketika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie AKetika Gelandang Ghana Dapat Kesempatan Kedua di Serie A
www.kaskus.co.id
0
4.5K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan