- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Kapolda: Firza Husein Pegang Dana Makar


TS
blizzard000
Kapolda: Firza Husein Pegang Dana Makar
Kamis, 5 Januari 2017 | 22:19 WIB

Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Mochamad Iriawan menyampaikan informasi perkembangan identifikasi 20 jenazah terbakar kapal Zahro Express di RS Polri, Jakarta Timur, Senin (2/1/2017) sore.
JAKARTA, KOMPAS.com — Polisi masih terus mendalami dugaan aliran dana makar yang diterima para tersangka makar. Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan mengatakan, Ketua Yayasan Solidaritas Sahabat Cendana, Firza Husein, berperan sebagai pengumpul dana makar.
"Kan sudah dijelaskan, kita ambil (tangkap) malam itu, Firza ada aliran dana," ujar Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (5/1/2017).
Iriawan mengatakan, Firza memakai duit itu salah satunya untuk menyediakan mobil komando. Sebelumnya, Ahmad Dhani juga menyatakan, ia sempat dimintai Firza untuk menyumbang uang untuk mobil komando.
"Salah satu pemegang dana untuk mengambil mobil komando yaitu Firza," kata Iriawan. (Baca: Pengakuan soal Mobil Komando yang Akan Digunakan Rachmawati)
Polisi rencananya akan kembali memeriksa Firza. Mobil komando itu akhirnya batal dibayar oleh Dhani karena sudah ada yang membayar. Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab rencananya akan berorasi di mobil itu.
"Yang awal sudah (diperiksa), nanti kita periksa lagi Firza," ucap Iriawan.
Penulis : Nibras Nada Nailufar
Editor : Fidel Ali
KOMPAS

KOMPAS.com / ANDRI DONNAL PUTERA
Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Mochamad Iriawan menyampaikan informasi perkembangan identifikasi 20 jenazah terbakar kapal Zahro Express di RS Polri, Jakarta Timur, Senin (2/1/2017) sore.
JAKARTA, KOMPAS.com — Polisi masih terus mendalami dugaan aliran dana makar yang diterima para tersangka makar. Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan mengatakan, Ketua Yayasan Solidaritas Sahabat Cendana, Firza Husein, berperan sebagai pengumpul dana makar.
"Kan sudah dijelaskan, kita ambil (tangkap) malam itu, Firza ada aliran dana," ujar Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (5/1/2017).
Iriawan mengatakan, Firza memakai duit itu salah satunya untuk menyediakan mobil komando. Sebelumnya, Ahmad Dhani juga menyatakan, ia sempat dimintai Firza untuk menyumbang uang untuk mobil komando.
"Salah satu pemegang dana untuk mengambil mobil komando yaitu Firza," kata Iriawan. (Baca: Pengakuan soal Mobil Komando yang Akan Digunakan Rachmawati)
Polisi rencananya akan kembali memeriksa Firza. Mobil komando itu akhirnya batal dibayar oleh Dhani karena sudah ada yang membayar. Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab rencananya akan berorasi di mobil itu.
"Yang awal sudah (diperiksa), nanti kita periksa lagi Firza," ucap Iriawan.
Penulis : Nibras Nada Nailufar
Editor : Fidel Ali
KOMPAS
0
4.5K
58


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan