Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

qraved.comAvatar border
TS
qraved.com
[Resep Spanyol] Resep Mudah Membuat Churros
Rasanya ringan, halus, lembut dan renyah. Mungkin, itu adalah gambaran yang paling mendekati pastry bernama churros yang juga punya sebutan sebagai donat-nya orang Spanyol. Namun, snack ini lebih banyak dikenal sebagai makanan ringan orang Meksiko dan mudah ditemukan di cafe ataupun kedai pinggir jalan. Ternyata, panganan yang satu ini banyak sekali penggemarnya lho.

Kalau donat biasa umumnya berbentuk cincin, berbeda dengan churros yang bentuknya panjang dan melengkung. Saat dimakan selagi hangat dengan taburan gula atau dicelupkan dengan madu atau coklat cair, rasanya sangat luar biasa! Apalagi bila disantap di sore hari sambil ditemani segelas teh hangat.

Nah, sebelum makin lapar, ayo coba berkreasi dan nikmati churros buatan sendiri dengan resep ini:

1. 2 cup air
2. ¼ cup gula halus
3. 1 sendok teh garam
4. 3 sendok makan minyak sayur
5. 2 cup tepung terigu
6. 6 cup minyak untuk menggoreng atau tergantung seberapa banyak adonan churros yang akan digoreng
7. 1 cup gula halus sebagai perasa
8. 2 sendok teh bubuk kayu manis atau bisa juga menggunakan campuran gula dan kayu manis sebagai perasa

Cara Membuat Churros:

1. Untuk membuat adonan churros, pertama-tama campurkan air, garam, minyak sayur, dan gula dalam fry-pan dengan panas medium. Buatlah adonan ini hingga mendidih lalu pindahkan dari kompor.
Spoiler for Image:


2. Selanjutnya, tambahkan tepung lalu aduk secara perlahan sampai campuran ini merata. Adonan ini bisa dibagi menjadi beberapa bagian.
Spoiler for Image:


3. Sementara itu, siapkan minyak yang akan digunakan untuk menggoreng dengan suhu sekitar 3750F atau 1900C dan pastikan kedalaman minyak sampai 5 cm agar churros yang digoreng terendam sempurna.
Spoiler for Image:


4. Untuk membuat churros, dimulai dengan memasukkan sedikit adonan tersebut ke dalam piping bag (plastik yang dibolongi ujungnya). Hati-hati, karena adonan ini masih panas. Kalau mau, bisa mendinginkannya sebentar. Kemudian, dorong adonan ini keluar dari icing pipe yang bergerigi untuk mendapatkan bentuk churros. Jika tidak punya icing pipe, bisa juga menggulung adonan churros ini dalam bentuk bulat panjang atau bentuk bola.
Spoiler for Image:


5. Setelah itu, gorenglah dalam minyak yang telah dipanaskan. Waktu untuk menggoreng churros berbeda-beda, yaitu sekitar 4 – 6 menit sampai berwarna coklat matang.
Spoiler for Image:


6. Setelah diangkat dari penggorengan, gulingkan diatas kayu manis atau gula halus untuk memperkaya rasa.
Spoiler for Image:


Selamat mencoba kue churros ini, dijamin ketagihan gan! emoticon-Ngakak
Sumber: Resep Mudah Membuat Churros
Diubah oleh qraved.com 10-02-2014 09:52
0
28.1K
32
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan