Kaskus

News

SanEggAvatar border
TS
SanEgg
Habib Rizieq akan Pulang dari Rumah Sakit Hari ini
WARTA KOTA, BOGOR TENGAH - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab sejak siang di rawat di Rumah Sakit Ummi, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Selasa (6/12/2016).

Diketahui Habib Rizieq mengalami kelelahan dan ingin beristirahat di Bogor.

Narasumber TribunnewsBogor.com yang enggan disebutkan namanya mengatakan Ada beberapa tokoh yang sudah menjenguk Habib Rizieq di Rumah Sakit

"Kemungkinan sudah ada beberapa tokoh sih yang menjenguk kesana, tapi ya belum diketahui namanya," tuturnya.

Ia pun menuturkan yang sudah menjenguk Habib Rieziq adalah Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI) KH A Shobri Lubis.
"Kalau setau saya yang sudah menjenguk itu KH A Shobri Lubis ketua umum FPI," ujarnya.

Informasi terakhir yang diterima TribunnewsBogor.com, keadaan Habib Rizieq sudah mulai membaik.

Habib Rizieq pun akan pulang dari rumah sakit Ummi Bogor malam ini juga.

"Iya habib Insya Allah sudah akan pulang malam ini, kondisinya sudah membaik, Informasi terakhir yang tadi yang masuk ke saya sih gitu, Insya Allah Habib pulang malam ini," tuturnya. (Lingga Arvian Nugroho)

http://wartakota.tribunnews.com/2016...sakit-hari-ini

ah elah berita katanya hoax yang ini kagak.. nyang bener nyang mana neh?? Nyang pasti berita gak fenting..
Diubah oleh SanEgg 07-12-2016 13:53
0
6.6K
98
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan