

TS
metrotvnews.com
Gatot Rasakan 'Bulan Madu' 3 Bulan bersama Erry

Metrotvnews.com, Jakarta: Ketua Majelis Hakim Sinung Hermawan bertanya pada Gubernur nonaktif Sumatra Utara, Gatot Pujo Nugroho, perihal hubungan Gatot dengan wakilnya, Tengku Erry Nuradi, pascaislah. Usaha damai dimediasi Ketum NasDem Surya Paloh, pada 19 Mei 2015.
Gatot mengaku, hubungannya dengan Erry makin harmonis setelah islah. "Praktisnya tiga bulan," kata Gatot di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jalan Bungur Besar, Jakarta Pusat, Rabu (10/2/2016).
Gatot menceritakan, Surya Paloh memberikan kesempatan Gatot untuk menjelaskan duduk perkara yang dialaminya. "Lima menit saya menjelaskan, intinya 'Bang ini saya bagaimana bisa bekerja dengan tenang, ini wakil saya yang saya tahu dan dengar melaporkan Gubernur Sumut di Kejaksaan Agung, intinya seperti itu," jelas Gatot.
Dalam kesempatan itu pula, Erry mengungkapkan bahwa dirinya sering tidak dilibatkan dalam kegiatan dan pengambilan keputusan di daerahnya. Namun, Gatot membela diri.
"Contohnya wakil itu kan menurut UU Nomor 22 tahun 2004 tugasnya (lingkup) inspektorat, pemberdayaan perempuan, olahraga, lingkungan, tapi dalam lingkungan SKPD tidak dilibatkan," ungkap Gatot.
Suami dari Evy Susanti itu menambahkan, Surya Paloh berpesan pada keduanya untuk memperbaiki hubungan. Bukan demi kebaikan keduanya saja, tapi juga demi kebaikan warga Sumut.
"Maka kemudian Pak SP menyampaikan, 'kalian ini anak-anak muda tak pandai bersyukur, kalian adik-adik saya, kalau kalian kompak kebaikan bukan untuk kebaikan sendiri tapi juga untuk Sumut, kalau tidak kompak kan bisa dikoordinasikan bahkan ini akan ada pilkada serentak, PKB dengan Nasdem bisa kita kerjasama'," beber Gatot.
Sumber : http://news.metrotvnews.com/read/201...n-bersama-erry
---
Kumpulan Berita Terkait GATOT PUJO NUGROHO :
-

-

-



anasabila memberi reputasi
1
1.2K
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan