

TS
metrotvnews.com
Dua Pencuri Babak Belur Diamuk Warga di Jakarta Pusat

Metrotvnews.com, Jakarta: Dua pria berinisial MF, 17, dan AJ, 23, babak belur diamuk warga di Kelurahan Kartini, Sawah besar, Jakarta Pusat. Mereka kedapatan mencuri sebuah laptop dari kamar kos milik seorang pegawai kafe, Nur Janah, 19.
Kapolsek Sawah Besar Kompol Ronald Purba mengatakan, pencurian terjadi di Jalan Kartini XIII No 26 RT 003/001 Kelurahan Kartini, Kecamatan Sawah besar, Jakarta Pusat, Senin 8 Februari 2016, sekitar pukul 23.30 WIB. Korban mengetahui kamarnya telah dibobol setelah korban pulang bekerja di kafe Rumah Sakit Husada.
"Korban mengecek ke dalam kamarnya, ternyata laptop miliknya telah hilang," kata Ronald, Selasa (9/2/2016).
Menurut Ronald, korban lantas melaporkan kepada pemilik kos, warga sekitar, dan polisi. Polisi pun segera mendatangi lokasi kejadian.
Informasi yang didapatkan dari kesaksian sejumlah warga, lanjut Ronald, diketahui ada dua orang yang keluar dari kamar kos korban dengan menenteng benda. Setelah diselidiki, dua orang tersebut tinggal tidak jauh dari lokasi kejadian.
"Masih satu kelurahan. Sepertinya mereka sudah membaca situasi di sana," tambah Ronald.
Tak berselang lama, warga mendapati dua orang tersebut kebingungan untuk menjual hasil curian mereka. Ronald mengatakan, warga kemudian mengamuk dan mengeroyok dua pencuri itu. Petugas yang berada di lokasi kemudian melerai dan dua pelaku beserta barang bukti satu laptop merk Acer dibawa ke Polsek Sawah Besar untuk diproses lebih lanjut.
"Pelaku berinisial MF dan AJ. Mereka dikenakan pasal 363 KUHP dengan ancaman tujuh tahun penjara," jelas Ronald.
Sumber : http://news.metrotvnews.com/read/201...-jakarta-pusat
---
Kumpulan Berita Terkait PENCURIAN :
-

-

-





tien212700 dan anasabila memberi reputasi
2
807
6


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan