wingman777coAvatar border
TS
wingman777co
ditipu (di)Tokopedia, sulitnya menghubungi tokopedia.
Jaminan uang kembali 100%, Jaminan keamanan 100% dan banyak lagi Jaminan.. jaminan lainnya... bla bla bla... smua tujuannya hanya supaya pembeli ecommerce tidak takut utk belanja.
saya walau sudah kena tipu tidak takut untuk tetap belanja di ecommerce. tentunya tidak di TOKOPEDIA!!! Hell No!

kronologis...

tgl 27 nov 2016, saya membeli sebuah HP untuk dihadiakan kepada saudara saya di palembang. saya trf dana Rp.2,078.000
tgl 28 keesok hari nya, saya di pm penipu, bahwa biaya ongkir saya akan dikembalikan, senilai 28rb. saya merasa aneh, soalnya toped saat ini udah ada promo gratisongkir.


siang hari nya.. penipu sengaja masukan resi tujuan semarang (resi ini status nya sudah barang udh diterima).
otomatis hanya dalam waktu 11 jam, sejak barang diorder.. status transaksi saya SUDAH DITERIMA. (kelemahan toped. no resi aspal, asal status resi sudah diterima, otomatis sistem toped menyatakan transaksimu "SUDAH DITERIMA"

penipu tsb, menghubungi saya minta supaya transaksi saya dimasukan ke pusat resolusi...
nah disini penipuan terjadi. disini juga celah sistem tokopedia yang gampang di expoitasi.



Lalu penipu tersebut, menawarkan resolusi pengembalian dana ongkir 28rb. saya dgn TEGAS menolak, kalo sy terima resolusi nya, otomatis transaksi saya SELESAI, karena status orderan sy "SUDAH DITERIMA" krn diinput resi aspal itu. sy cek no resi nya itu ke Semarang, tujuan saya ke Palembang (sistem toped ga bisa bedain, asal masuk resi yg status nya udh diterima, transaksi kita otomatis "diterima" walau baru 11 jam trf. seller di makassar, tujuan Palembang. hebatkan sistem toped?


ini yang seru di pusat resolusi, tempat paling gampang untuk nipu-nipu di tokopedia. sistemnya rentan banget...
karena status transaksi saya "SUDAH DITERIMA" sedangkan barang blm sy terima dan no resi yg diinput itu aspal, tujuan semarang lagi... otomatis saya masukan ke pusat resolusi (karena kalo ga, status transaksi saya dianggap "selesai" oleh sistem toped yang rentan)



saya komplain karena status transaksi saya menjadi "SUDAH DITERIMA", karena diinput dgn resi aspal..
tetapi seller menawarkan resolusi untuk refund ongkir 28rb.
dalam keterangan tokopedia, "SISA DANA AKAN DITAHAN SAMPAI BARANG DITERIMA".. disini lah kelemahan sistem Tokopedia...
ingat status transaksi saya sebelumnya "SUDAH DITERIMA".
kalo saya terima resolusi nya... emang nya dana saya masih bisa ditahan? karena disistem tokopedia, Barang sudah diterima, hanya dengan Resi abal" itu.







saya kira screenshot diatas, bisa menjelaskan bahwa saya sudah tahu bahwa ini penipuan, dan saya tidak terpancing untuk terima resolusi dengan refund 28rb.
sampai akhir nya di layar aplikasi Tokopedia saya muncul resolusi untuk mengembalikan dana saya secara utuh rp.2,078,000. Saya klik terima resolusi....

penipu ini pintar... dia tau sistem pusat resolusi tokopedia sangat rentan dan mudah di exploitasi...

lihat gambar dibawah, dalam waktu kurang dari 1menit... dia ubah lagi resolusi nya menjadi 28rb.. sedangkan dilayar hp saya masih muncul tulisan angka 2,078,000. lihat history waktu yg saya lingkari merah.... hanya beda beberapa detik.. dan sistem aplikasi toped di HP saya masih menampilkan angka 2.078,000.



akhir nya... kena tipu juga.. saya merasa ditipu oleh sistem toped yang lemah.... karena seller penipu ini saya dari awal2 sy sudah tahu... Sistem toped YG MEMBUAT SAYA akhir nya harus kehilangan uang kepada penipu ini..

karena transaksi saya sudah dalam status "SUDAH DITERIMA" dan masuk resolusi... begitu kita klik terima resolusi ato apapun... transaksi kita dianggap selesai. DANA LANGSUNG DICAIRKAN KE penipu.

( untuk penipu2 ecommerce.. cara ini paling Yahudd utk nipu dgn mengakali kelemahan sistem TOKOPEDIA. gampang sekali.. dana dalam hitungan detik lsgn cari ke saldo mu)




dan akhirnya, TOKOPEDIA yang maha Adil... menjawab demikian


0
15.7K
44
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan