- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Steven Gerrard Resmi Gantung Sepatu


TS
joeybarton
Steven Gerrard Resmi Gantung Sepatu
Quote:

VIVA.co.id- Steven Gerrard akhirnya memutuskan untuk pensiun sebagai pemain sepakbola profesional. Meski begitu, mantan kapten Liverpool ini masih belum mengambil keputusan terkait karier ke depannya usai gantung sepatu.
Usai memilih tidak memperpanjang kontraknya bersama LA Galaxy, Gerrard dikaitkan dengan beberapa tim. Meskipun usainya sudah 36 tahun, namun masih banyak klub yang bersedia memakai jasanya.
Terakhir, Gerrard dikabarkan akan bermain ke Liga Australia bersama Melbourne Victory. Namun, hal tersebut langsung dibantah oleh manajer klub, di mana tidak mungkin untuk memboyong Gerrard.
Kini, akhirnya Gerrard memastikan diri pensiun sebagai pemain profesional. Pria kelahiran 30 Mei 1980 ini belum memutuskan langkah yang bakal diambilnya usai mengakhiri kariernya sebagai pemain hampir 19 tahun ini.
"Saat ini saya mengambil waktu saya untuk mempertimbangkan sejumlah pilihan dan akan membuat pengumuman berkaitan dengan tahap berikutnya dari karier saya segera," kata Gerrard, dilansir ESPN.
Belakangan, Gerrard dikabarkan akan masuk sebagai staf kepelatihan Juergen Klopp di Liverpool. Dia juga sudah membantah akan melatih klub kasta ketiga Inggris, Milton Keynes Dons (MK Dons).
Memulai karier profesionalnya pada 1998 di Liverpool, Gerrard melakoni 710 pertandingan bersama tim yang bermarkas di Anfield tersebut. Selama itu dia sudah meraih 8 trofi, namun belum untuk gelar Premier League.
Pada 2015, Gerrard akhirnya melanjutkan karier bersama LA Galaxy. Untuk di Timnas Inggris, Gerrard sudah bermain sebanyak 114 pertandingan dan 3 kali menjabat sebagai kapten dalam 6 turnamen besar yang diikutinya. (ase)
Usai memilih tidak memperpanjang kontraknya bersama LA Galaxy, Gerrard dikaitkan dengan beberapa tim. Meskipun usainya sudah 36 tahun, namun masih banyak klub yang bersedia memakai jasanya.
Terakhir, Gerrard dikabarkan akan bermain ke Liga Australia bersama Melbourne Victory. Namun, hal tersebut langsung dibantah oleh manajer klub, di mana tidak mungkin untuk memboyong Gerrard.
Kini, akhirnya Gerrard memastikan diri pensiun sebagai pemain profesional. Pria kelahiran 30 Mei 1980 ini belum memutuskan langkah yang bakal diambilnya usai mengakhiri kariernya sebagai pemain hampir 19 tahun ini.
"Saat ini saya mengambil waktu saya untuk mempertimbangkan sejumlah pilihan dan akan membuat pengumuman berkaitan dengan tahap berikutnya dari karier saya segera," kata Gerrard, dilansir ESPN.
Belakangan, Gerrard dikabarkan akan masuk sebagai staf kepelatihan Juergen Klopp di Liverpool. Dia juga sudah membantah akan melatih klub kasta ketiga Inggris, Milton Keynes Dons (MK Dons).
Memulai karier profesionalnya pada 1998 di Liverpool, Gerrard melakoni 710 pertandingan bersama tim yang bermarkas di Anfield tersebut. Selama itu dia sudah meraih 8 trofi, namun belum untuk gelar Premier League.
Pada 2015, Gerrard akhirnya melanjutkan karier bersama LA Galaxy. Untuk di Timnas Inggris, Gerrard sudah bermain sebanyak 114 pertandingan dan 3 kali menjabat sebagai kapten dalam 6 turnamen besar yang diikutinya. (ase)
Quote:
Pendapat para legenda mengenai Steven Gerrard :
Ricardo Kaka (12 November 2009)
Gerrard salah satu gelandang terbaik dunia.
Arsene Wenger (2 April 2015)
Salah satu pemain yang kerap menyulitkan Arsenal. Gerrard memiliki kualitas terbaik untuk tim yang dibelanya.
Francesco Totti (17 Mei 2015)
Saya menempatkannya sebagai salah satu dari tiga pemain terbaik. Bukan hanya di Inggris saja, tapi juga dunia. Gerrard memiliki kualitas yang lengkap.
Paolo Maldini (22 Mei 2015)
Saya masih ingat wajahnya di Istanbul (final Liga Champions 2004/05). Saat itu dia sedang dalam kondisi tidak fit, tapi mampu jadi motor tim. Gerrard merupakan motivator untuk rekan-rekannya.
Carlo Ancelotti (13 Maret 2015)
Saya sangat mengaguminya. Gerrard benar-benar pemain luar biasa. Ketika masih melatih AC Milan, saya pernah mencoba mendatangkannya, tapi tidak terwujud.
Jose Mourinho (8 Mei 2015)
Saya pernah mencoba membawanya ke FC Internazionale dan Real Madrid. Hanya, itu selalu gagal terlaksana.
Frank Lampard (2 November 2015)
Siapa rival terbaik di Liga Primer Inggris, khususnya di sektor tengah? Gerrard!
Zinedine Zidane (3 Januari 2015)
Saat berada di puncak karier, seharusnya Gerrard jadi pemain terbaik dunia. Pada musim panas 2004 saya berharap dia datang ke Madrid yang sayangnya gagal. Padahal, tidak banyak pemain yang menolak tawaran kami.
Alex Ferguson (17 Desember 2000)
Gerrard merupakan Roy Keane versi Liverpool.
Ricardo Kaka (12 November 2009)
Gerrard salah satu gelandang terbaik dunia.
Arsene Wenger (2 April 2015)
Salah satu pemain yang kerap menyulitkan Arsenal. Gerrard memiliki kualitas terbaik untuk tim yang dibelanya.
Francesco Totti (17 Mei 2015)
Saya menempatkannya sebagai salah satu dari tiga pemain terbaik. Bukan hanya di Inggris saja, tapi juga dunia. Gerrard memiliki kualitas yang lengkap.
Paolo Maldini (22 Mei 2015)
Saya masih ingat wajahnya di Istanbul (final Liga Champions 2004/05). Saat itu dia sedang dalam kondisi tidak fit, tapi mampu jadi motor tim. Gerrard merupakan motivator untuk rekan-rekannya.
Carlo Ancelotti (13 Maret 2015)
Saya sangat mengaguminya. Gerrard benar-benar pemain luar biasa. Ketika masih melatih AC Milan, saya pernah mencoba mendatangkannya, tapi tidak terwujud.
Jose Mourinho (8 Mei 2015)
Saya pernah mencoba membawanya ke FC Internazionale dan Real Madrid. Hanya, itu selalu gagal terlaksana.
Frank Lampard (2 November 2015)
Siapa rival terbaik di Liga Primer Inggris, khususnya di sektor tengah? Gerrard!
Zinedine Zidane (3 Januari 2015)
Saat berada di puncak karier, seharusnya Gerrard jadi pemain terbaik dunia. Pada musim panas 2004 saya berharap dia datang ke Madrid yang sayangnya gagal. Padahal, tidak banyak pemain yang menolak tawaran kami.
Alex Ferguson (17 Desember 2000)
Gerrard merupakan Roy Keane versi Liverpool.
Spoiler for SUMBER:
http://www.viva.co.id/bola/read/851980-steven-gerrard-resmi-gantung-sepatu
http://www.topskor.id/detail/39672/G...pak-Bola-Dunia
http://www.topskor.id/detail/39672/G...pak-Bola-Dunia
Goodbye legend!

Diubah oleh joeybarton 25-11-2016 23:58
0
24.3K
Kutip
293
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan