- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Ahok Tersangka, Jokowi Minta Semua Pihak Hormati Polri !


TS
indoheadlines
Ahok Tersangka, Jokowi Minta Semua Pihak Hormati Polri !
Quote:
Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi menjelaskan Presiden Joko Widodo meminta semua pihak menghormati langkah Bareskrim Polri yang menetapkan Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjadi tersangka dugaan penistaan agama. Johan menjelaskan, Jokowi juga meminta masyarakat untuk mengawal proses selanjutnya dalam kasus bermula atas ucapan Ahok saat melakukan kunjungan kerja ke Kepulauan Seribu beberapa waktu lalu tersebut.
"Ya Presiden meminta pada semua pihak untuk menghormati proses hukum yang sedang dan akan dilakukan oleh Polri. Tugas masyarakat lah yang harus mengawasi proses berikutnya. Jadi itu yang perlu disampaikan," kata Johan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (16/11).
Johan menyatakan Presiden Jokowi sedari awal telah mempersilakan kepolisian bersikap profesional dalam menangani kasus Ahok ini. Dia mengatakan, Presiden Jokowi berpesan agar kepolisian dapat bersikap adil dan tak pandang bulu.
"Sejak awal kan Presiden menyampaikan bahwa silakan proses hukum berjalan dengan fair, dengan profesional dan itu pernah disampaikan juga beberapa kali, proses hukum harus dihormati," ujarnya.
"Dan apa yang dilakukan oleh Polri sekarang ini sudah memenuhi kaidah-kaidah yang diperlukan, transparan, adil dan profesional," sambungnya.
"Ya Presiden meminta pada semua pihak untuk menghormati proses hukum yang sedang dan akan dilakukan oleh Polri. Tugas masyarakat lah yang harus mengawasi proses berikutnya. Jadi itu yang perlu disampaikan," kata Johan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (16/11).
Johan menyatakan Presiden Jokowi sedari awal telah mempersilakan kepolisian bersikap profesional dalam menangani kasus Ahok ini. Dia mengatakan, Presiden Jokowi berpesan agar kepolisian dapat bersikap adil dan tak pandang bulu.
"Sejak awal kan Presiden menyampaikan bahwa silakan proses hukum berjalan dengan fair, dengan profesional dan itu pernah disampaikan juga beberapa kali, proses hukum harus dihormati," ujarnya.
"Dan apa yang dilakukan oleh Polri sekarang ini sudah memenuhi kaidah-kaidah yang diperlukan, transparan, adil dan profesional," sambungnya.
sumber
Quote:
Ahok jadi tersangka, Menko Puan puji polisi profesional
Merdeka.com - Menteri Koordinator (Menko) Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menilai kasus penanganan hukum Ahok sudah dilakukan kepolisian secara profesional. Status tersangka pemilik nama lengkap Basuki Tjahaja Purnama itu dilakukan kepolisian berdasarkan bukti dan pemeriksaan saksi.
"Enggak ada unsur apapun yang diindikasikan menjadi penekanan terhadap penegak hukum (pada Ahok)," kata Puan usai menyampaikan kuliah umum, di kampus Insitut Teknologi Bandung (ITB), Rabu (16/11).
Gubernur non aktif DKI Jakarta itu menjadi tersangka kasus dugaan penistaan agama akibat ucapannya ihwal surat Al-Maidah ayat 51. Penetapan tersangka Ahok dilakukan pada Rabu (16/11) pagi tadi oleh Bareskrim Mabes Polri.
Atas status tersangka Ahok, Puan meminta semua pihak menghormatinya.
Dia yakin bahwa kepolisian dalam menyelidiki kasus Ahok sudah dilakukan sangat transparan dan profesional.
"Ini profesional, sesuai aturan berlaku dan tata cara yang memang harus dilakukan. Jadi harus menghormati apa yang dilakukan kepolisian," terangnya.
sumber
senada dengan puan, jokowi juga minta semua pihak hargai keputusan polri, karena polisi bersikap profesional
0
2.4K
Kutip
39
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan