Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

utangcahyono86Avatar border
TS
utangcahyono86
Terbukti Pungli, Empat Polisi Dicopot dari Jabatannya
YOGYAKARTA, (PR).- Polda Daerah Istimewa Yogyakarta memberikan tindakan tegas kepada empat anggotanya yang terbukti melakukan pungutan liar dalam menjalankan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami serius memberantas praktik pungutan liar (pungli). Secara internal, sampai saat ini ada empat anggota polisi dicopot dari tugas karena melakukan pungli dalam berbagai bentuk," kata Kepala Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Brigjen Polisi Prasta Wahyu Hidayat di Yogyakarta, Kamis 3 November 2016.

Menurut Wahyu, dalam pengawasan praktik pungli di jajaran kepolisian, Polda menemukan ada lima orang yang melakukan pungli saat menjalankan tugas.

"Ada lima yang terbukti melakukan pungli. Mereka telah kami beri sanksi. Empat orang anggota kami copot dari jabatannya sedangkan satu orang lagi dibina karena masuk sebagai pegawai harian lepas (PHL)," ucapnya.

Ia mengatakan, para anggota polisi yang sudah dijatuhi sanksi tersebut berasal dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas). Bahkan ada juga yang terlibat uang palsu (upal) di daerah Gunung Kidul.

"Semua oknum anggota polisi yang melanggar sudah dijatuhi hukuman yang sesuai dengan aturan berlaku. Ada yang dari lalu lintas ada yang bukan. Termasuk kasus upal saya sudah koordinasi dengan Kejaksaan Tinggi DIY untuk memasukkannya ke tindakan pidana,” ujarnya.

Kapolda juga mengapresiasi dikukuhkannya Satuan Tugas (Satgas) Sapu Bersih (Saber) Pungutan Liar (Pungli) DIY oleh Gubernur Sri Sultan Hamengku Buwono X dan berharap dengan adanya satgas tersebut masyarakat bisa ikut turut serta sehingga bisa ditindaklanjuti.

"Sesuai arahan dari Pak Gubernur untuk meminta keaktifan masyarakat. Hal yang terpenting adalah jangan fitnah," tuturnya.

Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan, masyarakat yang mengalami pungli dipersilakan lapor ke sekretariat Satgas Saber Pungli.

Menurut dia, masyarakat harus lebih proaktif karena kalau tim yang proaktif, nanti dikira mencari-cari kesalahan. Kalau masyarakat aktif, hal itu berdasarkan laporan dari masyarakat, bukan tim masuk dan keluar institusi.

"Sekarang bergantung masyarakat proaktif atau tidak, yang penting laporannya bukan fitnah tetapi fakta yang kemudian ditindaklanjuti oleh tim. Kalau fitnah itu bisa jadi masalah," katanya.***

http://www.pikiran-rakyat.com/nasional/2016/11/03/terbukti-pungli-empat-polisi-dicopot-dari-jabatannya-383835

ulah 86 emang tiada habisnya
0
1.1K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan