- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Habib Rizieq Sebut Ahok Bisa Jadi Tersangka Malam Ini


TS
infonitascom
Habib Rizieq Sebut Ahok Bisa Jadi Tersangka Malam Ini
JAKARTA - Imam Besar Habib Rizieq tiba di gedung sementara Bareskrim Polri, komplek Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta Pusat, Kamis (3/11) sekitar pukul 13.00 WIB. Kedatangannya untuk dimintai keterangan terkait kasus dugaan penistaan agama petahana Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
"Jadi rekan-rekan semua, kedatangan saya kemari untuk mengikuti pemeriksaan sebagai saksi ahli agama. Dan tekad kami sebagaimana sudah saya sampaikan, bahwa Ahok telah melakukan penistaan agama," kata Habib Rizieq saat akan memasuki ruang pemeriksaan, Kamis (3/11/2016).
Ia meminta, agar penegak hukum segera memproses Ahok. Sebab, lanjut dia, semakin mengambangnya kasus ini seakan terlihat bahwa Ahok kebal hukum.
"Presiden tidak boleh melindungi penista agama. Jika presiden melindungi dan membela penista agama, berarti presiden melakukan pelanggaran konstitusi," tegas Imam Besar FPI ini.
"Oleh karena itu, kedatangan saya kemari untuk lebih memantapkan penyidik bahwa perkara ini harus segera Mabes Polri menggelar perkara bersama kejaksaan. Agar hari ini juga, malam ini juga, bisa ditetapkan status Ahok sebagai tersangka. Sehingga, besok bisa segera ditangkap. Sekian," ujar dia berlalu memasuki gedung Bareskrim.
SUMBER
"Jadi rekan-rekan semua, kedatangan saya kemari untuk mengikuti pemeriksaan sebagai saksi ahli agama. Dan tekad kami sebagaimana sudah saya sampaikan, bahwa Ahok telah melakukan penistaan agama," kata Habib Rizieq saat akan memasuki ruang pemeriksaan, Kamis (3/11/2016).
Ia meminta, agar penegak hukum segera memproses Ahok. Sebab, lanjut dia, semakin mengambangnya kasus ini seakan terlihat bahwa Ahok kebal hukum.
"Presiden tidak boleh melindungi penista agama. Jika presiden melindungi dan membela penista agama, berarti presiden melakukan pelanggaran konstitusi," tegas Imam Besar FPI ini.
"Oleh karena itu, kedatangan saya kemari untuk lebih memantapkan penyidik bahwa perkara ini harus segera Mabes Polri menggelar perkara bersama kejaksaan. Agar hari ini juga, malam ini juga, bisa ditetapkan status Ahok sebagai tersangka. Sehingga, besok bisa segera ditangkap. Sekian," ujar dia berlalu memasuki gedung Bareskrim.
SUMBER
0
2.6K
40


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan