merianarita99Avatar border
TS
merianarita99
3 Pemain Bola Dengan Bayaran Termahal Tahun 2016


JagoGocek.com – 3 Pemain Bola Dengan Bayaran Termahal Tahun 2016. Tak heran seluruh klub jor-joran untuk memberikan fasilitas terbaik bagi pemain, termasuk urusan gaji. Bahkan beberapa klub rela membayar pajak seorang pemain seperti yang terjadi pada Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Mereka tidak perlu pusing lagi membayar pajak tinggi yang memang berlaku di Eropa.Menariknya sebagian besar pemain yang menerima bayaran tinggi ternyata berposisi sebagai striker. Maklum, gol yang mereka gelontorkan menjadi pembeda hasil di pertandingan.

Seperti biasa tiap tahunnya sebuah group study yang bernama Football Observatory meneliti dan melilis nama-nama pemain bola dari seluruh Dunia yang dinilai memiliki harga jual yang tinggi. Football Observatory sendiri merupakan bagian dari International Centre for Sports Studies yang didirikan pada tahun 1995 hasil kerja sama antara FIFA dan Universitas Neuchâtel di Swiss. Tentu penilaian yang dilakukan untuk menentukan pemain-pemain termahal ini tidaklah sembarangan, beberapa faktor yang menentukan diantaranya performa pemain, usia pemain dan lain sebagainya.

Lionel Messi

Pemain dengan raihan 5 kali gelar FIFA Ballon d’Or atau pemain bola terbaik di Dunia ini semakin mempertegas dominasinya sebagai pemain paling berpengaruh di Dunia Sepakbola saat ini setelah secara meyakinkan dinobatkan sebagai Pemain Termahal di Dunia 2016 dengan nilai harga mencapai 205 juta poundsterling. Harga sebesar itu bahkan setara dari total harga 2 pemain lainnya (Eden Hazard dan Cristiano Ronaldo) yang berada diurutan 2 dan 3 dari 10 Pemain Termahal di Dunia kali ini.

Lionel Messi sendiri merupakan pemain bola yang memiliki segudang prestasi mulai dari pemain terbaik di Dunia, Topskor, Pemain Terbaik Eropa di sisi Individual dan mampu menghantarkan klub yang dibelanya yaitu Barcelona meraih gelar juara Liga Spanyol, Copa del rey hingga Liga Champion Eropa. Masih banyak lagi prestasi yang mampu diraih oleh seorang Pemain Termahal di Dunia sekelas Lionel Messi yang akan membuat pemain sepakbola yang satu ini menjadi idola banyak fans dan diinginkan banyak klub besar yang menginginkan service spesial darinya.

Ibrahimovic

Siapa tidak kenal Zlatan Ibrahimovic? Kualitas dan ketajaman striker timnas Swedia itu tidak perlu diragukan lagi. Sejak pindah ke PSG tahun 2012, Ibra merupakan pemain kunci kebangkitan klub ibukota Prancis tersebut. Sejauh ini ia sudah menyumbangkan 10 gelar bagi PSG.

Catatan golnya pun sangat fantastis. Ia mampu menyumbang 141 gol dari 169 laga di semua kompetisi. Ibra telah menyatakan akan hengkang dari PSG musim panas nanti. Dan klub yang berminat padanya harus menyiapkan dana Rp 4,6 miliar setiap pekannya untuk pemain berusia 34 tahun tersebut.

Hazard

Eden Hazard seperti yang saya sebutkan tadi secara mengejutkan berada di peringkat 2 sebagai pemain termahal di Dunia dengan label harga sebesar 109 juta poundsterling. Gelandang serang berkualitas asal Chelsea ini meskipun belum sekalipun meraih gelar pemain terbaik di Dunia, namun skill dan potensi pemain Belgia yang terbilang masih cukup muda membuat namanya pantas berada di posisi Runner-Up. Selain itu gelar pemain terbaik Liga Inggris sekaligus membawa klubnya Chelsea merebut gelar juara Liga Inggris 2014/2015, tak salah memang bila harga pemain sekelas Eden Hazard kian membumbung tinggi.

0
1.5K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan