Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

aga377Avatar border
TS
aga377
Dikabarkan Wafat, Habibie Sedang Jalan-Jalan di Jerman
Melalui akun twitter resmi, The Habibie Center menepis kabar kematian Presiden ke-3 Republik Indonesia Baharuddin Jusuf Habibie yang telah menyebar melalui pesan berantai sejak pagi tadi.

Akun @habibiecenter mengabarkan kondisi Habibie saat ini dalam keadaan sehat. "Alhamdulillah Bapak B.J. Habibie dalam keadaan sehat walafiat. Saat ini beliau sedang di Jerman. Terima Kasih atas perhatiannya," kata Drektur Eksekutif Habibie Center Rahimah Abdulrahim lewat pesan singkatnya, Selasa, 1 November 2016.

Saat ini, Habibie dikabarkan tengah mengisi kuliah umum di dua kota di Jerman, yakni Hamburg dan Muenster. Bahkan lewat akun facebook dan instagram, The Habibie Center memajang foto Habibie yang tengah mengenakan jaket hitam dan topi koboy berwarna cokelat sedang tersenyum di sebuah jalan. "Kemarin beliau jalan-jalan di Jerman. Beliau di Jerman untuk menyampaikan beberapa pidato di Hamburg dan Muenster. Terima kasih atas perhatiannya," tulis @habibiecenter menambahkan lewat akun facebooknya.

Hampir setengah jam setelah dipublikasikan, cuitan tersebut dikirim ulang oleh 50 orang pengguna twitter lainnya. Beberapa pemilik akun lain juga turut mensyukuri kabar baik itu dan turut mendoakan kesehatan mantan presiden itu. "Alhamdulillah sudah menyebar di WA kalau Pak Habibie wafat. Mungkin Habibie yang lain ya. Seperti Bang Rhoma dulu," tulis akun Dulurenom12.

Pagi tadi tersebar sebuah kabar yang menyampaikan kabar duka atas kematian Habibie. Belum jelas siapa pengirim pesan itu, namun pesan dengan cepat menyebar hingga media sosial dan banyak menuai respons.

"Innalillahiwainnailahirajiun. Indonesia berduka atas kembalinya ke haribaan Allah SWT, Bapak Prof. Dr. Baharuddin Jusuf Habibie, mantan Presiden RI. Jasa dan pengorbanan Bapak akan menjadi amal jariah Bapak bagi rakyat, bangsa dan negara ini. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah Bapak dan memberi tempat yang damai dan bahagia buat Bapak di alam sana," begitu bunyi pesan berantai
tersebut. LARISSA HUDA

http://u.msn.com/id-id/berita/nasion...3&ocid=UE12DHP

Apa sih seenaknya aja , orang masih ada lagi di jerman dibilang meninggal emoticon-Najis
0
1.3K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan