Merdeka.com - Setiap pasangan pasti mendambakan pernikahan yang bertahan lama. Oleh karena itu, banyak orang begitu selektif dalam memilih pasangan demi mendapatkan pernikahan impian.
Idealnya memang akhir dari pernikahan adalah ketika ajal memisahkan keduanya. Namun tidak sedikit juga pernikahan yang berakhir di meja hijau.
Banyak hal bisa menjadi alasan dari perceraian. Masalah perbedaan prinsip, ketidakcocokan, hingga ekonomi adalah sebab umum berakhirnya sebuah ikatan pernikahan.
Namun, di beberapa negara, perceraian kadang terjadi karena hal-hal sepele. Bahkan, dengan pernikahan yang masih seumur jagung, orang-orang ini nekat menggugat cerai pasangannya tanpa berpikir panjang dan memedulikan dampak yang akan terjadi setelahnya.
Merdeka.com telah merangkum kisah pernikahan yang berakhir hanya dalam hitungan hari, bahkan jam. Berikut ulasannya:
1.Nikah seminggu, istri minta cerai karena Mr P raksasa suaminya
Spoiler for :
Merdeka.com- Dilansir dari Metro.co.uk (4/3/2015), Aisha Dannupawa menggugat cerai suaminya, Ali Maizinari seminggu pasca menikah. Hal tersebut disebabkan oleh penis milik sang suami terlalu besar.
Pasangan dari Nigeria ini memang terbilang cukup unik. Aisha mengungkapkan ketika sedang bercinta, hal tersebut seperti mimpi buruk.
"Alih-alih menikmati seks, penis dia terlalu besar! Kami bercinta tapi hanya menjadi mimpi buruk bagi saya," ujar Aisha dalam sidang perceraian.
Sebelum memutuskan bercerai, ibu mertua Aisha sudah mencoba memberikan beberapa obat untuk menghilangkan rasa sakit yang dideritanya akibat 'penis raksasa', namun hal tersebut tak kunjung berhasil. Bahkan itu semakin membuatnya sakit.
"Dua hari setelah pengobatan itu, dia kembali datang dan melanjutkan bercinta. Tapi itu semakin membuat saya sakit karena penisnya yang terlalu besar. Saat itulah saya berpikir bahwa saya tidak bisa melanjutkan pernikahan karena penis raksasa," tambah Aisha.
2.Baru menikah beberapa jam, pria ini ceraikan istri sebab main ponsel
Spoiler for :
Merdeka.com - Seorang pria Arab Saudi yang baru menikah beberapa jam langsung menceraikan istrinya karena dia sibuk membalas pesan singkat teman-temannya.
Setelah menggelar resepsi di Kota Jeddah, pria itu membawa istrinya kembali ke hotel untuk bercinta. Tapi ketika dia mencoba mencumbu istrinya untuk memulai hubungan seks, pria itu malah didorong menjauh sebab dia sibuk membalas ucapan selamat dari teman-temannya melalui pesan singkat di ponsel.
Istrinya bahkan marah ketika dia diminta berhenti main ponsel.
"Ketika dia bertanya apakah temannya lebih penting ketimbang dia sebagai suami, istrinya itu menjawab temannya memang lebih penting," kata seorang kerabat kepada koran Al Watan dan dilansir koran the Daily Mail, Selasa (17/5).
Mereka lalu bertengkar dan pria itu sangat kesal sehingga dia keluar hotel sambil mengatakan ingin cerai.
Menurut Al Watan, kasus itu kemudian dibawa ke pengadilan untuk diselesaikan secara damai namun pria itu berkukuh ingin cerai.
3.Mempelai pria cerai sang istri saat resepsi pernikahan
Spoiler for :
Merdeka.com - Ini mungkin merupakan pernikahan tersingkat sepanjang sejarah. Pasangan suami-istri asal Arab Saudi terlibat cekcok saat resepsi pernikahan sedang berlangsung hingga berujung ke perceraian. Alasannya lantaran perbedaan pendapat menggunakan juru foto atau tidak.
Seperti diberitakan harian setempat, Koran Sada, mempelai pria menolak adanya juru foto di pernikahan mereka. Padahal sang mempelai wanita berkeras ingin ada hasil tangkapan gambar profesional di hari bersejarah dalam hidupnya.
Alasan sang pria melarang adanya juru foto adalah karena dia cemas bilamana foto mereka akan disebar luaskan oleh perusahaan biro jasa foto tersebut, seperti dikutip dari laman Emirates247, Selasa (9/8).
Lantaran sang mempelai wanita telah mengundang juru foto, emosi mempelai pria tak terbendung. Di hadapan para tamu undangan kata cerai diucapkan dan membuat gempar seisi gedung.
4.Pertama kali lihat istri tanpa riasan, pria ini langsung minta cerai
Spoiler for :
Merdeka.com- Hanya beberapa hari setelah hari pernikahan, seorang pria asal Uni Emirat Arab menceraikan istrinya setelah melihat wajah pasangannya tanpa riasan.
Pria 34 tahun itu menceraikan istrinya, 28 tahun, karena menurut dia istrinya tidak secantik ketika sebelum menikah. Bukan itu saja, dia juga menuding perempuan itu menipunya dengan memakai banyak kosmetik dan bulu mata palsu.
Situs Gulf News melaporkan, Jumat (21/10), seorang psikolog bernama Abdul Aziz Asaf mengatakan dia didatangi perempuan yang baru diceraikan suaminya itu.
Menurut sebuah laporan, pasangan baru menikah itu sedang berbulan madu di Pantai Al Mamzar dan ketika berenang wajah perempuan itu basah dan riasannya terhapus. Hal itu membuat suaminya langsung meminta cerai.
5.Baru dua jam menikah, pria Saudi ceraikan istri karena foto disebar
Spoiler for :
Merdeka.com - Sebuah pernikahan di Arab Saudi hanya bertahan selama dua jam karena si pria langsung menceraikan istrinya sebab dia menyebarkan foto acara pernikahan di media sosial Snapchat.
Sebelumnya menikah, dia dan istrinya sudah sepakat tidak akan menyebarkan foto atau video acara pernikahan mereka ke media sosial.
Dikutip media Saudi yang dilansir koran the Daily Mail, Selasa (25/10), foto-foto itu disebarkan istrinya ke teman-teman perempuannya. Dengan begitu sang istri sudah melanggar kesepakatan.
"Sebelumnya ada perjanjian pra-nikah antara kakak perempuan saya dengan tunangannya yang menyatakan kakak tidak akan menyebarkan foto atau video acara pernikahan ke media sosial seperti Snapchat, Instagram atau Twitter," kata adik mempelai wanita kepada harian Okaz.
"Sayangnya, kakak perempuan saya tidak menghormati perjanjian itu dan menyebarkan foto pernikahan di Snapchat kepada teman perempuannya. Akibatnya mempelai pria membatalkan pernikahan dan menceraikannya."
Peristiwa itu membuat heboh kedua keluarga mempelai. Keluarga pengantin wanita mengatakan perjanjian itu tidak adil sedangkan keluarga pengantin pria menyatakan mereka berhak mengajukan cerai.