- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Hii...! Pria Asal Canton (China) Ini Menyantap Lintah Hidup-hidup


TS
suzuraiza
Hii...! Pria Asal Canton (China) Ini Menyantap Lintah Hidup-hidup

Ngeri dan Seram Abis


Lintah dikenal sebagai hewan penghisap darah yang berbahaya. Tetapi seorang pria dari China justru gemar mengonsumsi lintah hidup-hidup.
Tren memakan makhluk hidup memang bukanlah hal yang baru, khususnya di wilayah Asia. Salah satunya di Korea, yang terkenal dengan santapan gurita hidup dan Jepang gemar mengonsumsi kodok setengah hidup seperti sashimi.
Baru-baru ini seorang pria asal China menghebohkan internet dengan video dirinya mengunyah binatang lintah, yang masih hidup dengan menggunakan sumpit. Dikutip dari dailymail.uk (24/10/16), rekaman ini diunggah pada tanggal 22 Oktober kemarin di situs Weibo oleh akun bernama Lie QI Xiao Dao. Video menayangkan seorang pria tengah menikmati lintah di mulutnya.


Pria itu mencelupkan dua ekor lintah ke sebuah piring kecil berisi minyak, di sebuah restoran yang diduga berlokasi di China Selatan.
Di dalam video tersebut, terdengar suara pria itu yang mengatakan lezatnya lintah yang dia makan.
"Wow, lintah-lintah ini terasa sangat lezat," ujarnya dengan aksen Canton yang kental, aksen yang biasanya digunakan di daerah China Selatan. Terlihat juga bagaimana pria itu sedikit kesulitan ketika mengambil lintah dengan kedua sumpitnya. Karena lintah-lintah tersebut masih bergerak dengan lincah.

"Lintah-lintah ini kualitasnya sangat bagus, karena mereka masih bergerak," ujar seorang pelayan perempuan di video itu.
Masih Bergerak Bree


Pria itu kemudian memasukkan satu ekor lintah lagi ke dalam mulutnya. Menurutnya dua ekor lintah tidak cukup untuknya.
Kemudian pria itu menunjukkan mangkuk besar berisi lintah-lintah yang masih hidup dan berkomentar. "Biarkan mereka bergerak, jadi orang tahu bahwa lintah-lintah ini masih hidup."
Video ini ditutup dengan acungan jempol dari pria tersebut. Video ini diyakini diambil pada sebuah restoran yang menyediakan sajian Canton. Kuliner Canton terkenal dengan hidangan ekstrimnya seperti lintah, serangga, dan berbagai jenis ulat.
China Pemakan Segala

Gak heran apa aja di makan kucing aja di makan

Gimana bree mau mencoba?


sumur: http://m.detik.com/food/read/2016/10...ah-hidup-hidup
0
5.7K
81


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan