

TS
permata21sari
Senja
Kalian tahu, hal apa yang sangat aku suka setelah hujan ?
Pelangi. . . bukan
aku suka pelangi tapi itu hanya keindahan sesaat
Lalu apa ?
Aku suka cuaca hujan disiang hari lalu hujan itu reda disore hari
dengan awan yang teduh serta bau tanah yang menyertai dan matahari tetap ada hangat menyinari
Entah kenapa cuaca seperti itu saja cukup untuk menenangkan hati dan pikiran yang selalu gabut dipenuhi dengan urusan hidup, apalagi kalau itu menyangkut soal cinta. Kalau membahas soal yang satu itu mungkin tidak akan habisnya, berbagai genre dan tema tentang cinta semakin banyak saja, dan cinta tidak bisa ditebak kapan akan datangnya, mungkin saja saat aku menulis seperti sekarang ini diseberang sana sedang ada yang bersiap – siap menjemputku untuk menjadi jodohnya haha. Khayalan tingkat tinggi ya, yah namanya juga perempuan, ngehayal mah sah – sah aja mumpung masih gratis ini. Aku suka menikmati cuaca seperti itu saat pulang kuliah sore, sekitar jam setengah lima sore, dari kampus naik angkot untuk pulang kerumah, duduk dipojokan sambil melihat keluar kaca angkot belakang, menikmati pemandangan kota pada sore hari memang punya kenikmatan tersendiri yang hakiki menurutku. Makanya kalo pulang kuliah nyari angkot tuh aku suka yang kosong atau minimal tempat duduk paling pojok kosonglah, biar bisa menikmati pemandangan langit sore, tidak lupa juga musik dihandphone yang aku dengarkan memakai headset jadi salah satu hal yang wajib menemani.
Mungkin lewat tulisan ini semuanya bisa dituangkan, dan ini adalah awal dari semuanya, hari ini Kamis, 22 September 2016 pukul 12.17 WIB dikamar atas rumah Kakakku yang bertempat di Ling.Lebakhuni Rt 03 / Rw 13. Aku akan memulai sebuah kisah yang aku tuangkan segalanya dalam tulisan ini.
Pelangi. . . bukan
aku suka pelangi tapi itu hanya keindahan sesaat
Lalu apa ?
Aku suka cuaca hujan disiang hari lalu hujan itu reda disore hari
dengan awan yang teduh serta bau tanah yang menyertai dan matahari tetap ada hangat menyinari
Entah kenapa cuaca seperti itu saja cukup untuk menenangkan hati dan pikiran yang selalu gabut dipenuhi dengan urusan hidup, apalagi kalau itu menyangkut soal cinta. Kalau membahas soal yang satu itu mungkin tidak akan habisnya, berbagai genre dan tema tentang cinta semakin banyak saja, dan cinta tidak bisa ditebak kapan akan datangnya, mungkin saja saat aku menulis seperti sekarang ini diseberang sana sedang ada yang bersiap – siap menjemputku untuk menjadi jodohnya haha. Khayalan tingkat tinggi ya, yah namanya juga perempuan, ngehayal mah sah – sah aja mumpung masih gratis ini. Aku suka menikmati cuaca seperti itu saat pulang kuliah sore, sekitar jam setengah lima sore, dari kampus naik angkot untuk pulang kerumah, duduk dipojokan sambil melihat keluar kaca angkot belakang, menikmati pemandangan kota pada sore hari memang punya kenikmatan tersendiri yang hakiki menurutku. Makanya kalo pulang kuliah nyari angkot tuh aku suka yang kosong atau minimal tempat duduk paling pojok kosonglah, biar bisa menikmati pemandangan langit sore, tidak lupa juga musik dihandphone yang aku dengarkan memakai headset jadi salah satu hal yang wajib menemani.
Mungkin lewat tulisan ini semuanya bisa dituangkan, dan ini adalah awal dari semuanya, hari ini Kamis, 22 September 2016 pukul 12.17 WIB dikamar atas rumah Kakakku yang bertempat di Ling.Lebakhuni Rt 03 / Rw 13. Aku akan memulai sebuah kisah yang aku tuangkan segalanya dalam tulisan ini.


anasabila memberi reputasi
1
861
9


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan