f41lureAvatar border
TS
f41lure
Kajian tanggul laut raksasa Jakarta selesai akhir Oktober


Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas memastikan kajian National Capital Integrated Coastal Development (NCICD), yang di dalamnya termasuk pembangunan tanggul laut raksasa di pesisir utara Jakarta akan selesai akhir Oktober ini. Pembangunan tanggul laut raksasa dianggap dapat melindungi Jakarta dari banjir yang berasal dari laut.

Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro mengatakan masih melakukan kajian komprehensif, misalnya kebutuhan tanggul laut tersebut dan luas tanggul. "Apakah cukup di sepanjang pantai atau di laut, itu sekarang jadi pertimbangan kita," kata Bambang melalui Kontan.co.id.

Penurunan permukaan tanah setiap tahun di Jakarta juga menjadi instrumen penting dalam kajian proyek ini. Pemerintah ingin memastikan bahwa pembangunan tanggul raksasa ini berdampak jangka panjang untuk mencegah Jakarta tenggelam.

Permukaan tanah Jakarta mengalami penurunan antara 7,5-14 centimeter setiap tahunnya. Penurunan permukaan tanah terjadi karena ekstraksi air di bagian tanah dalam serta tekanan dari gedung-gedung pencakar langit di Jakarta.

Dalam waktu 50 tahun, tinggi permukaan laut diduga akan berada di ketinggian tiga sampai lima meter dari tinggi jalan-jalan di Jakarta. Pada 2025, volume banjir dari sungai-sungai diduga akan meningkat karena kebanyakan sungai akan berhenti mengikuti hukum gravitasi untuk mengalir turun ke laut. "Makanya diperlukan tanggul supaya Jakarta tidak makin tenggelam," katanya.

NCICD mencakup pembangunan sebuah tanggul laut raksasa di bagian utara dari Teluk Jakarta sebagai cara untuk melindungi ibukota dari banjir yang berasal dari laut. Di dalam dinding ini akan dibuat laguna-laguna besar untuk menampung aliran dari 13 sungai di Jakarta.

Proyek NCICD dibangun dalam tiga tahapan. Tahap pertama atau tahap A berupa penguatan sistem tanggul laut dan sungai yang telah ada dan ditargetkan selesai pada 2017. Tahap B akan dimulai pada periode 2018-2025 berupa konstruksi tanggul laut lepas di pantai bagian barat Teluk Jakarta.

Adapun tahap C akan ditandai dengan pembangunan tanggul laut lepas pantai di timur Teluk Jakarta. Di dalam tahap B dan C juga akan terdapat reklamasi dan pembangunan 17 pulau. Kota terintegrasi di 17 pulau buatan ini lengkap dengan jalan tol, jalur kereta api, pelabuhan laut, dan dapat menampung sekitar dua juta orang.

Tanggul laut raksasa ini akan dibangun dengan bentuk Garuda. Dana yang dibutuhkan untuk pembangunan diperkirakan mencapai Rp120 triliun dan memakan waktu 10-15 tahun. Panjang tanggul laut raksasa ini diperkirakan mencapai 32 kilometer, dari kota Tangerang di barat Jakarta ke Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta.

https://beritagar.id/artikel/berita/kajian-tanggul-laut-raksasa-jakarta-selesai-akhir-oktober
0
2.1K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan