- Beranda
- Komunitas
- Sports
- Liga Inggris
Gianluca Zambrotta Inginkan Zlatan Ibrahimovic Di India


TS
Kaskus Sport
Gianluca Zambrotta Inginkan Zlatan Ibrahimovic Di India

Manajer Delhi Dynamos Gianluca Zambrotta tertarik untuk mendatangkan Zlatan Ibrahimovic ke India ketika kontraknya di Manchester United habis.
Ibra merapat ke United dari PSG pada Juli kemarin, dan sejauh ini ia berhasil mengemas empat gol dari tujuh penampilannya di Liga Primer Inggris.
Penyerang 35 tahun itu akan bebas kontrak pada akhir musim nanti dan Zambrotta mengungkapkan keinginannya untuk merekrut sang mantan rekan ke India.
“Menimbang fansnya di India, saya rasa Zlatan ingin datang dan mengakhiri karier di sini,” kata Zambrotta kepada Indian Express.
“Dari pihak saya, saya pasti akan berusaha dan meyakinkannya untuk bermain bagi Delhi Dynamos.
“India di masa depan akan menjadi destinasi besar untuk pesepakbola internasional.
“Menimbang level kompetisi di Indian Super League dan kualitas dari pemain-pemain India, saya yakin liga ini akan menjadi salah satu dari lima liga terbesar dunia pada dekade berikutnya.”


0
3.7K
11


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan