manjuntak15Avatar border
TS
manjuntak15
Ahok Banggakan Sistem "Open Data" di Jakarta
JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama membanggakan sistem open data milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Dia menyebut Jakarta memiliki data terbanyak yang bisa diakses oleh masyarakat umum.

"Sampai saat ini, (open data) kita paling besar dan (data) kita juga paling banyak dipakai oleh orang-orang untuk mengambil data," ujar Basuki atau Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (11/10/2016).

Hal itu disampaikan Ahok setelah menghadiri acara pemberian penghargaan dalam kompetisi "Hackjak 2016". Dalam kompetisi ini, Pemprov DKI Jakarta memberi tema "Anggaran Pemerintah Provinsi DKI Jakarta".

Para peserta memanfaatkan data Pemprov DKI yang bisa diakses di data.jakarta.go.id secara umum untuk diubah dalam tiga bentuk yaitu video, infografis, dan juga tulisan. Kompetisi Hackjak sudah dilakukan selama tiga tahun terakhir.

Ahok mengatakan hasil karya yang dihasilkan dalam kompetisi ini tiap tahunnya semakin membanggakan.

"Saya lihat Hackjak tahun ini lebih baik lagi, mereka sudah mulai membedah anggaran, termasuk anggaran rusun dan kelurahan," ujar Ahok.

Dalam sambutannya, Ahok sempat menyampaikan keinginannya terhadap kompetisi Hackjak berikutnya. Dia berharap nantinya ada yang membuat aplikasi yang bisa memberitahu warga berapa anggaran yang dikeluarkan Pemprov DKI untuk kebutuhan sehari-hari.

Bahkam, Ahok ingin warga mengetahui harga air minumnya yang dibeli menggunakan APBD DKI Jakarta.

"Tapi saya cuma bisa mengkhayal tapi enggak bisa mengerjakan he-he-he," ujar Ahok.

http://megapolitan.kompas.com/read/2016/10/11/17022401/ahok.banggakan.sistem.open.data.di.jakarta

Mangstap lanjutken emoticon-Cool
0
1.6K
18
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan