Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iunnAvatar border
TS
iunn
Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia
Enak saja tak cukup buat jadi tren. Makanan dengan bahan dan bentuk aneh justru cepat populer di dunia.

Mulai dari serangga seperti jangkrik dan lalat yang jadi bahan makanan hingga kaldu tulang yang jadi es loli. Dikutip daritimesofindia (27/7/16) meski aneh, tak biasa tetapi makanan tersebut justru jadi tren. 

1. Sushi Ketiak

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Sushi fusion memang bukan hal baru. Sepertisushi burger, sushi donat, dan sushi pizza. Tapi bagaimana jika sushi ketiak masuk dalam daftar tersebut. Jepang bahkan sudah mengembangkan beberapa rasa untuk sajian aneh ini.

Seorang gadis akan mempersiapkan sushi, menggulung bola nasi di ketiaknya kemudian menaburkan biji wijen di bawah ketiaknya. Untuk mempertahankan bentuknya, sushi akan dihimpit sebelum disajikan. Sejauh ini, pria beranggapan sushi ini lebih lezat dibandingkan sushi fusion biasa.

2. Es Loli dari Kaldu tulang

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Bukan es loli buah, cokelat atau kopi teta[i es loli dari kaldu tulang dengan santan. Kaldu tulang diyakini lebih bernutrisi. Es loli kaldu tulang ini populer di New York.

3. Roti Bakar Unicorn
Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Roti bakar Unicorn atau Unicorn Toastie ini berasal dari Hong Kong. Berupa sandwich keju panggang warna pelangi.

Warna ini berasal dari bahan alami seperti keju leleh untuk warna kuning, lavender untuk warna ungu, basil untuk warna hijau dan tomat untuk warna merah.

4. Cat Kuku yang bisa di makan

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Untuk pecinta fashion yang suka menggigiti kukunya, ada cat kuku yang bisa dimakan. Sebuah jaringan fast food terkenal di Hong Kong menjualnya.

Ada dua rasa dari resep favorit ayam yaitu Original dan Hot n' Spicy. Dikemas dalam botol cat kuku biasa, sajian baru ini dibuat dari bahan alami menggunakan resep ayam rahasia restoran tersebut. Cukup gunakan seperti biasa, oles dan keringkan kemudian jilat sepuasnya jika mau.


5. Burger lalat

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Burger asal Afrika ini terbuat dari lalat yang disebut sumber protein yang baik. Penduduk di danau Victoria di Afrika menangkap lalat dalam wadah basah kemudian menumbuknya untuk membuat roti burger berwarna hitam arang. Satu burger ini butuh 500.000 lalat dan 7 kali lebih bernutrisi dari burger daging biasa.

6. Kaldu Tulang

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Kaldu dari tulang hewan ini dikenal sebagai obat segala penyakit dan menjadi tren makanan sehat paling disukai di tahun 2015

7. Jangkrik snack bar

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Pada zaman Aztec 500 tahun lalu semua orang memakan jangkrik yang digiling menjadi tepung untuk membuat roti. Namun di Asia Tenggara, sejak berabad-abad lalu sampai sekarang, jangkrik masih dimakan dengan cara dikukus, dipanggang, dan dibuat kari.

Baru-baru ini, orang di Eropa dan Amerika Utara, orang mulai membuat tepung jangkrik seperti bangsa Aztec. Mereka membuat sumber protein baru ini menjadi smack bar dan kue.

8. Bagel pelangi

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Sebuah toko bagel di New York membuat Rainbow Bagel Sandwich, bagel warna pelangi diisi dengan permen kapas dan krim rasa keju. Bagel ini terlihat seperti campuran lilin mainan dan saat diiris tampak warna pelanginya sangat indah.

9. Korsase ayam

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Beberapa tahun yang lalu, KFC meluncurkan Chicken Corsage di Amerika selama masa prom night. Para pelajar SMA menggunakannya untuk mengajak pasangannya datang ke malam perpisahan itu.

Dan cara ajak pasangan itu pun menjadi tren, banyak gadis muda memakainya di pergelangan tangan mereka. Korsase ini terbuat dari paha ayam goreng dikelilingi dengan daun, bunga, dan pita putih,

Korsase ini bisa dipesan sesuai keinginan agar serasi dengan pakaian Anda. Ada 3 pilihan rasa , original, extra crispy, atau ayam panggang spesial.

10. Minuman dari tanah liat

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia

Drinking clay masuk dalam daftar makanan sehat karena digemari selebriti yang menyatakan minuman ini punya banyak manfaat. Dicampur smoothie dan jus dan disebut clay infused drink, semua orang menyukainya. Minuman ini juga diklaim dapat membantu menurunkan berat badan.


11. Burger ramen

Makanan Aneh yang Jadi Tren di Dunia
Burger ramen adalah burger dalam tangkupan mi bukan roti. Rasanya manis dan gurih dan populer beberapa tahun lalu. Burger ini diisi kubis pedas, tomat, bawang merah, basil dan teriyaki aioli.

source : http://food.detik.com/read/2016/09/2...n-di-dunia--1-
http://food.detik.com/read/2016/09/2...n-di-dunia--2-
Diubah oleh iunn 25-09-2016 09:19
0
4.3K
50
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan