Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

BeritagarIDAvatar border
TS
MOD
BeritagarID
Pencalonan Agus Yudhoyono: bermacam respons bikin tren
Pencalonan Agus Yudhoyono: bermacam respons bikin tren
Agus Harimurti Yudhoyono saat bertugas di Lebanon, sebagai bagian dari Kontingen Garuda XXIII-A, yang menjalankan misi perdamaian Perserikatan Bangsa Bangsa (November 2006).
Kejutan itu datang dari Cikeas, Jumat dinihari (23/9). Nama Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni resmi diusung sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.

Pengusungnya adalah Poros Cikeas (atau Koalisi Cikeas), terdiri dari Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Persatuan Pembangunan. Sejak sepekan silam, empat partai pengusung itu memang sudah mengembuskan kabar soal calon kejutan.

Pencalonan Agus Harimurti laik disebut kejutan. Sebelumnya, dia jarang disebut dalam bursa Pilkada DKI Jakarta 2017.

Anak sulung Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono itu juga masih berstatus perwira aktif TNI, dengan pangkat Mayor Infanteri. Usianya pun terbilang muda, baru 38 tahun.

Adapun Sylviana Murti dikenal sebagai birokrat senior di jajaran Pemprov DKI Jakarta. Saat ini, perempuan berusia 58 tahun memegang jabatan Deputi Gubernur DKI Jakarta bidang Kebudayaan dan Pariwisata.
Pengumuman cagub dan wagub dki diusung @PDemokrat PPP PKB dan PAN [URL="https://S E N S O Rj08EfSZNB9"]pic.twitter.com/j08EfSZNB9[/URL]
— Partai Demokrat (@PDemokrat) September 22, 2016
Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan, M Romahurmuziy, mengatakan Agus-Sylviana adalah pasangan ideal.

"Kombinasi seorang militer yang meraih Adhi Makayasa, lulusan terbaik di angkatannya, dan dipadu birokrat yang berpengalaman," kata Rommy, dikutip Kompas.com. Rommy pun optimistis pasangan ini bisa "memberikan harapan baru kepada warga Jakarta."

Pengamat politik dari Charta Politika, Yunarto Wijaya, juga ikut mengomentari pencalonan ini. Dilansir CNN Indonesia, Yunarto mengatakan Agus-Sylviana bisa menjadi lawan tangguh bagi pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat.
Beragam respons di linimasa Twitter
Di linimasa Twitter, pencalonan Agus dan Sylviana langsung disambut beberapa topik tren, Jumat (23/9). Sebagai misal, kata kunci "Agus", "Sylviana", dan "Koalisi Cikeas" yang ikut nongol dalam Tren Twitter Indonesia.

Kata kunci "Agus" bahkan sempat memuncaki Tren Twitter Indonesia. Pencatat Tren Twitter, @TrendinaliaID menunjukkan "Agus" sudah eksis dalam daftar tren sejak Jumat dinihari (23/9). Beriring dengan kabar pencalonannya dari Cikeas.

Respons atas pencalonan ini sangat beragam, terutama menyorot profil Agus.

Sejumlah akun terlihat menyampaikan dukungan terhadap Agus. Sebagai misal yang disampaikan kader Partai Demokrat, Imelda Sari (@isari68, 12 ribu pengikut). Berikut sejumlah kicauan bernada positif soal duet Agus-Sylviana.
Mohon doa restunya u pilihan koalisi kami Agus Yudhoyono dan Silvyana Murni untuk maju sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI 2017
— Imelda Sari (@isari68) September 23, 2016 SBY korbankan karir militer Agus demi menjaga bangsa ini dari perpecahan akibat SARA di Pilkada DKI. Ini keputusan rasional ????
— Nadirsyah Hosen (@Nadir_Monash) September 23, 2016Kata "Agus" lsg melejit jadi topik.. Good start tanpa buzzer.. ???????? [URL="https://S E N S O RsGr3y8lhMe"]pic.twitter.com/sGr3y8lhMe[/URL]
— Kita adlh Alien (@bambangelf) September 23, 2016
Di sisi lain, tidak sedikit yang mengeluhkan pencalonan Agus. Beberapa di antaranya menyoal latar belakang Agus sebagai anak SBY. Lebih kurang, mereka menilai pencalonan itu adalah buah hasrat SBY membangun dinasti politik.

Ada pula yang menyayangkan pencalonan Agus, karena berkonsekuensi pada karirnya di militer. Ringkasnya, Agus punya kans buat jadi pembesar militer, tapi harus melepasnya karena berkecimpung di dunia politik.

Respons negatif juga datang dari akun-akun berpengaruh yang selama ini getol menyuarakan dukungan terhadap Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) jelang Pilkada DKI Jakarta 2017. Sebutlah akun-akun macam @GunRomli (91 ribu pengikut), dan @kurawa (160 ribu pengikut).
Kepentingan dinasti politik harus diutamakan dibandingkan dgn "jaminan" jenderal seorang agus.. PD sdh krisis figur.. 2019 keatas bahaya
— Rudi Valinka #HOKI (@kurawa) September 23, 2016 Berbusa2 bicara kaderisasi, tp tetap aja anak sendiri yg gak pernah nongol di kantor parpol diajukan. Inilah Dinasti, inilah nepotisme #Agus
— Mohamad Guntur Romli (@GunRomli) September 23, 2016 Yah sayang bangat S E N S O R aku lebih suka mas agus jadi TNI ???? [URL="https://S E N S O RLbaoy2f77L"]https://S E N S O RLbaoy2f77L[/URL]
— juliaperez (@juliaperrez) September 23, 2016 Sedih juga bacanya, saya punya harapan kalau Pak Agus itu siapa tahu bisa jadi wajah TNI baru di masa depan. Hiks hiks ????????
— Elisa Sutanudjaja (@elisa_jkt) September 22, 2016
Komentar lebih netral juga bisa terlihat, lewat beberapa akun yang mencoba menyampaikan pembacaan politik mereka seputar pencalonan ini.

Pada akhirnya, seperti kebiasaan netizen, selalu ada humor terselip untuk mencairkan peristiwa-peristiwa politik nan berat. Tak terkecuali dalam topik ini, gambar lucu hingga humor satire ikut beredar.
Agus mungkin ada tekanan (ayah, ibu, istri) atau dia lagi jenuh di tentara dan ingin membantu partai ayahnya pd saat adiknya gak mampu. [URL="https://S E N S O RuRFRH5BFkG"]https://S E N S O RuRFRH5BFkG[/URL]
— MpuJayaPrema (@mpujayaprema) September 23, 2016 Jika betul Agus jadi Cagub DKI - terlepas dari pro-kontra - saya salut anak muda yg mau jadi orang sukses, bukan sekedar jadi Tim sukses
— Muhammad Said Didu (@saididu) September 23, 2016 Tidak pernah SBY melakukan pukulan tangan kosong. Memilih Agus yg punya prospek cerah di tentara pasti ada target jangka pendek - panjang.
— sumantri suwarno (@mantriss) September 22, 2016 SBY sebenarnya nyindir Megawati, "Nih saya punya anak biologis yg pantas jd penerus..."
— H. Agus Noor (@agus_noor) September 23, 2016 Walau secara tampang memang unda-undi, tapi plis, yang maju jadi Cagub DKI itu Agus Yudhoyono, bukan Agus Mulyadi. Stop mensen saya ????
— Agus Mulyadi (@AgusMagelangan) September 23, 2016(( Reborn )) ???????????????????????? @bungtomsss Agus Hari Murti "SBY Reborn. " [URL="https://S E N S O ReWqTWiPALX"]pic.twitter.com/eWqTWiPALX[/URL]
— sky tree (@_sky_tree) September 23, 2016 Piyé kabar Agus pagi ini? [URL="https://S E N S O Rnryq9OlDcf"]pic.twitter.com/nryq9OlDcf[/URL]
— picoez (@picoez) September 23, 2016 Pencalonan Agus Yudhoyono: bermacam respons bikin tren


Sumber : https://beritagar.id/artikel/berita/...ons-bikin-tren

---

Baca juga dari kategori BERITA :

- Pencalonan Agus Yudhoyono: bermacam respons bikin tren Made Sandy Salihin: Pelit banget bunuh orang dengan segelas kopi

- Pencalonan Agus Yudhoyono: bermacam respons bikin tren Warkop DKI Reborn film Indonesiaterlaris sepanjang masa

- Pencalonan Agus Yudhoyono: bermacam respons bikin tren Sidang Mirna berbuah laporan ke Komisi Yudisial

anasabila
anasabila memberi reputasi
1
4.8K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan