Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

BeritagarIDAvatar border
TS
MOD
BeritagarID
Rio Ferdinand, perang kicau, dan muasal nasi goreng
Rio Ferdinand, perang kicau, dan muasal nasi goreng
Tangkapan layar kicauan @RioFerdy5 soal nasi goreng yang memicu perang kicau.
Mantan bintang sepak bola Inggris, Rio Ferdinand memicu perang kicau (tweetwar) di linimasa Twitter. Polemik dipicu kicauan Rio Ferdinand (@rioferdy5, 7,2 juta pengikut) soal nasi goreng, Sabtu (17/9/2016).

Saat itu, Rio yang tengah berada di Singapura guna menyaksikan F1 Grand Prix, membagikan satu pose swafoto (selfie) dari kamar hotelnya. Dalam foto itu, Rio memamerkan seporsi nasi goreng, lengkap dengan telur mata sapi dan beberapa tusuk sate.

"Nasi goreng untuk makan siang. Menjaga budaya lokal #Singapura," demikian terjemahan bebas kicauan legenda lini belakang Manchester United itu.
Robe game is nice!! Nasi goreng lunch.. Keeping it local in #Singapore [URL="https://S E N S O RqSs5tH3FMK"]pic.twitter.com/qSs5tH3FMK[/URL]
— Rio Ferdinand (@rioferdy5) September 17, 2016
Masalah muncul, ketika sejumlah pengguna Twitter asal Indonesia menganggap Rio keliru karena menyebut nasi goreng berasal dari Singapura.

Mereka pun ramai-ramai mengirim kicauan, berusaha meyakinkan bahwa nasi goreng merupakan makanan asli Indonesia. "Itu sebenarnya makanan indonesia. Tidak ada 'Nasi' dan 'Goreng' di Singapura," tulis akun @Agungbusby.
@rioferdy5 m8, its indonesian food, actually. There's no 'nasi' and 'goreng' in singapore..
— Aguπg Pяasetyo (@Agungbusby) September 17, 2016 @rioferdy5 actually thats indonesian local food emoticon-Smilie
— Rizky Agustian (@iiiqy) September 17, 2016 @rioferdy5 hy rio, "Nasi goreng" is indonesian food.. & "Nasi Goreng" is a indonesian language!!
— Wenx™ (@wenx1897) September 17, 2016
Di seberang, para pengguna Twitter dari Singapura tak tinggal diam.

Dalam argumennya, mereka turut mengirimkan tangkapan layar laman Wikipedia, yang menunjukkan bahwa nasi goreng juga dikenal sebagai makanan khas Singapura.

Bahkan, beberapa akun balik menyindir dengan menyinggung dampak kebakaran hutan dan lahan di Indonesia, yang berimbas ke Singapura. "Oh nasi goreng bisa diklaim tetapi kabut asap tidak diklaim?" Demikian sindiran dari akun @HarisBRosli, yang disambut 12 ribu retweet.
@aliZhafarina Excuse me girl, [URL="https://S E N S O R70fNHahuAm"]pic.twitter.com/70fNHahuAm[/URL]
— Reën ???? (@ReenAzzurrina) September 17, 2016 Ohhhh, nasi goreng can claim but haze cannot [URL="https://S E N S O Rxnkbv8wEQx"]https://S E N S O Rxnkbv8wEQx[/URL]
— Voldemort Putin (@HarisBRosli) September 17, 2016 Muasal nasi goreng
"Setiap negara memiliki versi nasi goreng masing-masing. Sangat sulit untuk menentukan di mana itu berasal dari awalnya," demikian pernyataan narablog kuliner asal Singapura, Adam Shah, dikutip The New Paper, Selasa (20/9).

Adapun pemerhati kuliner asal Indonesia, Arie Parikesit (@arieparikesit) ikut mengirim kicauan menanggapi polemik nasi goreng yang melibatkan Rio.

Dalam kicauannya, Selasa (20/9), Arie menyertakan tangkapan layar artikel yang memuat penjelasannya soal kuliner nusantara, termasuk nasi goreng.

Arie menyebut bahwa kuliner Indonesia turut dipengaruhi arus perdagangan dari Tiongkok. Pada masa silam, para pedagang Tiongkok yang singgah di Indonesia, membawa selera lidah dan kultur kuliner mereka.

Walhasil, makanan macam bakso hingga nasi goreng, tak lepas dari pengaruh pedagang Tiongkok.
To understand nasi goreng, you've to understand the trade route.Excellent piece by @escapeartistes #NasiGorengIndonesiacc @rioferdy5 [URL="https://S E N S O Rwzj1gzIDSy"]pic.twitter.com/wzj1gzIDSy[/URL]
— Arie Parikesit (@arieparikesit) September 20, 2016
Penjelasan senada juga termuat dalam artikel di situs Food by Country. Artikel itu menyebut para pedagang Tiongkok sudah masuk di Indonesia sejak 2300 SM.

Tradisi kuliner mereka ikut memengaruhi makanan Indonesia hingga kini, mulai dari penyajian teh, mi, kubis, sawi, kacang kedelai, dan metode menggoreng.

Food by Country pun menyebut satu bukti pengaruh budaya kuliner Tiongkok adalah nasi goreng (nasi goreng), yang kini menjadi menu nasional Indonesia.

Bila merujuk arus perdagangan Tiongkok itu, tak heran bila nasi goreng juga bisa ditemukan di negara Asia Tenggara lainnya--lokasi yang juga mereka singgahi.

Wikipedia pun menyebut nasi goreng ada di Indonesia, Malaysia, dan Singapura. Pun menu serupa, meski tak memakai nama nasi goreng, bisa ditemukan di Filipina dan Thailand.

Di Indonesia, menu ini tumbuh seiring kebiasaan warga setempat, yang memanfaatkan sisa makanan pada malam atau hari sebelumnya, sebagai santapan saat sarapan. Ketimbang harus menanak nasi, menggoreng nasi sisa semalam jadi pilihan.

Sajian ini pun punya banyak variasi. Orang Minangkabau, bisa menambahkan rendang sebagai lauk nasi goreng. Sedangkan di wilayah pesisir pantai, potongan ikan kecil-kecil--biasanya sisa semalam atau hari sebelumnya--menjadi lauk. Muncullah sajian macam nasi goreng cakalang.

Ihwal varian itu, Anda mungkin bisa melihat tagar #NasiGorengIndonesia, yang masuk Tren Twitter Indonesia, Selasa (20/9). Tagar itu antara lain dipelopori Arie Parikesit, guna menunjukkan keanekaragaman nasi goreng di Indonesia.

Kembali ke kicauan Rio Ferdinand. Belakangan, Rio telah menyampaikan klarifikasi ihwal kicauannya yang memicu perang kicau.

Rio menjelaskan bahwa kata "lokal" pada kicauannya yang menuai polemik itu, lebih merujuk pada kawasan Asia Tenggara, ketimbang Singapura.

"Saya tidak punya satu pengalaman buruk di Asia Tenggara. Orang-orang yang ramah, makanan yang lezat, dan banyak hal menarik yang bisa dilihat serta dilakukan," bunyi kicauan Rio, sekaligus menunjukkan niatnya mengakhiri polemik.

Sebagai catatan, Rio juga pernah berkicau soal nasi goreng pada 2011, ketika dirinya berkunjung ke Indonesia.
Apa kabar Indonesia, baru sampai di Jakarta. Now I am trying nasi goreng (the most popular indonesian food)! Lovely people out here! #oooff!
— Rio Ferdinand (@rioferdy5) June 28, 2011 Rio Ferdinand, perang kicau, dan muasal nasi goreng


Sumber : https://beritagar.id/artikel/berita/...al-nasi-goreng

---

Baca juga dari kategori BERITA :

- Rio Ferdinand, perang kicau, dan muasal nasi goreng Made Sandy Salihin: Pelit banget bunuh orang dengan segelas kopi

- Rio Ferdinand, perang kicau, dan muasal nasi goreng Irman Gusman diberhentikan

- Rio Ferdinand, perang kicau, dan muasal nasi goreng Ahok bisa kalah kalau Risma maju Pilkada DKI 2017

anasabila
anasabila memberi reputasi
1
3.3K
18
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan