- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Camat Cilandak : Banjir Sudah Mulai Surut


TS
manjuntak15
Camat Cilandak : Banjir Sudah Mulai Surut

Kondisi banjir di Gang Melati II dan Gang Melati III di Pondok Labu, Jakarta selatan, Sabtu (27/8/2016) sore tadi. Kini banjir mulai surut.
WARTA KOTA, CILANDAK - Banjir di tiga titik Kecamatan Cilandak disebut sudah mulai surut.
Camat Cilandak, Tomy Budi Hartono, mengatakan, tiga titik lokasi itu, yakni dua RW di Kelurahan Pondok Labu, lalu dua RT di RW 07 Kelurahan Gandaria, serta dua RT di RW 09 Kelurahan Cipete Selatan.
Menurut Tomy, banjir paling parah terjadi di Pondok Labu. Warga sampai mesti mengungsi ke rumah-rumah penduduk.
Sedangkan di Kelurahan Gandaria, warga diungsikan ke sebuah mushola.
"Kalau di Pondok Labu, itu tadi sempat ada yang tingginya sedada orang dewasa," kata Tomy ketika dihubungi Wartakotalive.com, Sabtu (27/8/2016) malam.
Sementara di Kelurahan Gandaria dan Kelurahan Cipete Selatan, tinggi air sempat mencapai 40 centimeter.
"Tapi sekarang sudah mulai surut. Sudah tinggal 10 centimeter," kata Tomy.
Tak Dibetulkan
Lebih lanjut, Tomy mengatakan, banjir di Pondok Labu disebabkan longsor yang tak segera diperbaiki.
Lokasi longsor itu berada di Jalan Margasatwa, Gang Melati II RT 08 dan 09 di RW 02, Kelurahan Pondok Labu, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan.
Akibat longsor yang tak diperbaiki itu, kataTomy, membuat terjadinya penyempitan sungai.
Lebar sungai menyempit dari yang tadinya 2,5 meter menjadi hanya 1,5 meter saja.
Itulah yang kemudian membuat air cepat meluap usai hujan turun pada pukul 15.00 tadi.
Sejumlah warga disana, menyebut usai hujan turun pukul 15.00, satu jam kemudia air di lokasi gang-gang disana sudah mencapai dada orang dewasa.
sumber
http://wartakota.tribunnews.com/2016/08/27/camat-cilandak-banjir-sudah-mulai-surut
tinggal kok dipinggir kali, mana ngontrak 450 ribu/bulan lagi daerah kumuh pula



tien212700 memberi reputasi
1
1.1K
9
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan