pagi, siang, malem penghuni jagad kaskus raya wehehehehhe,,,
ijinkan newbie belajar posting nih, nggk penting2 amat sih , tapi kgk ade salahnye dibaca juga.
masih rame tuh di teve teve acara perhelatan olimpiade 2016 yang diselenggarakan di Brazil. Di trit sebelah ada trit tentang "ekspresi2 lucu para atlet olimpiade", nah sekarang ane mau share beberepa kejadian2 mengerikan yg terjadi di Olimpiade gan,,
khusus buat yang kuat aje nih om ye
cekibrottttttt,,,,,
Spoiler for 1.patah kaki atlet senam artistik perancis:
Samir Ait Said, Atlet Senam Artistik asal Perancis harus mengubur mimpinya untuk meraih mendali di Olimpiade Rio, setelah sebuah Insiden mengerikan, harus mengakhiri keikut sertaanya di ajang 4 tahunan ini. Atlet senam berusia 26 tahu ini mengalami patah pada tulang kering kakinya, setelah Ia tak mendarat dengan sempurna setelah melakukan sebuah trik lompatan. Dikutip dari laman Dailymail, sangking mengerikanya insiden yang terjadi pada hari Minggu 7 Agustus, 2016 ini, suara saat kaki Samir patah bahkan sampai terdengar di di seluruh arena pertandingan. Kaki Samir terlihat menggantung usai Ia melakukan perdaratan yang salah, meski tak mengeluarkan darah, pemandangan ini sendirimerupakan sebuah teror tersendiri di tengah kemeriahan Olimpiade Rio.
Spoiler for 2.Kecelakaan Mengerikan Pembalap Sepeda Belanda:
Pada hari yang sama dengan Insiden patah kaki yang di alami oleh Samir Ait Said, di event 4 tahunan Olimpiade Rio 2016. Sebuah Insiden mengerikan lain terjadi, kali ini menimpa Atlet Balap Sepeda asal Belanda, Annemiek van Vleuten. Pembalap wanita yang kala itu tengah memimpin jalanya lomba balap sepeda di Olimpiade Rio. Harus mengubur mimpinya untuk meraih mendapatkan mendali emas, setelah mengalami kecelakaan dan terjatuh di sebuah tikungan tajam yang ada di daerah Vista Chinesa.
Pembalap wanita berusia 33 tahun ini di duga terjungkal akibat jalan yang licin usai di guyur hujan. Saat tengah dalam kecepatan tinggi, sepeda Van Vleuten selip hingga membuatnya terpelanting ke pingir jalan. Akibat Insiden ini, Van Vleuuten di diagnosi mengalami gegar otak dan juga retak kecil di bagian tulang belakangnya. Untungnya walau sempat di rawat secara Intensif selama beberapa jam, kini Van Vleuten, sudah bisa berkomunikasi kembali walau masih terlihat beberapa bekas memar di wajahnya.
Spoiler for 3. Insiden Mengerikan Pesenam Artistik asal Inggris:
Satu insiden mengerikan kembali menimpa Atlet dari cabang Olahraga Senam Artistik. Kali ini sebuah kecelakaan menimpa Ellie Downie, pesenam artistik dari tim beregu putri, Inggris. Insiden mengerikan ini terjadi ketika Ellie yang awalnya cukup mulus ketika melalui tantangan bar dan balok, mengalami sebua Insiden yang terbilang aneh, saat Ia salah berpijak usai melakukan beberapa atraksi lompatan. Di duga akibat terlalu keras saat berpijak, tubuh Elli justru terjungkal dengan posisi kepala mendarat di atas matras terlebih dahulu.Tapi untungnya walau, posisi jatuh Ellie terlihat cukup mengerikan, gadis berusia 17 tahun ini bisa langsung bangkit seolah tak terjadi apa - apa. Namun belakangan Atlet kelahiran Nottingham ini mengaku seperti mendengar suara retakan di lehernya saat insiden menerikan ini terjadi. Yah, kita berdoa saja, semoga saja tak terjadi hal buruk pada Atlet cantik yang satu ini.
*anjirrrrr wadeziggggg koprol nanggung
Spoiler for 4. Patah Siku Tangan Atlet Angkat Besi Armenia:
Sahabat anehdidunia.com, sebuah insiden yang sangat mengerikan kembali terjadi pada pagelaran Olimpiade Rio 2016, ketika Atlet Angkat Besi asal Armenia, Andranik Karapetyan, Lifter berusia 20 tahun ini harus tersingkir dari kompetisi angkat besi. Setelah siku tanganya patah saat mencoba untuk mengangkat beban seberat 195kg. Peristiwa mengerikan ini sontak langsung menggegerkan seisi arena tempat di gelarnya kompetisi tersebut.
Awalnya Andranik yang merupakan salah satu Atlet favorit di nomor ini, berjalan dengan penuh percaya diri saat memasuki panggung pertandingan. Namun setelah Ia berkonsentrasi sebentar dan memcoba mengangkat beban yang ada di depanya. Pemuda yang sedang berstatus sebagai juara Eropa ini, gagal melakukan angkatan dengan sempurna hingga membuat tulang persendian yang ada di sikunya terdorong ke luar. Merasakan rasa sakit yang luar biasa, Andranik pun, langsung melepaskan beban yang diangkatnya kebelakang. Melihat kejadian yang sangat mengerikan ini para penonton langsung histeris. Hal ini juga mengguncang para staf serta rekan - rekan Andranik dan juga staf dari tim Armenia. Setelah menerima pertolongan pertama dari tim medis yang ada, Andranik langsung di larian ke rumah sakit. Dari dugaan awal Andranik, di duga mengalami cidera dislokasi siku. Sedangkan pertandingan di nomor angkat besi 195kg ini sendiri di menangkan oleh lifter asal Kazakhstan, Nijat Rahimov. *
Spoiler for 5. Kecelakaan Fatal Yang Mengentikan Langkah Juara Ke 5 Tuor de France:
Baru saja memulai debutnya di ajang Olimpiade pada usia yang telah menginjak 31 tahun, Pembalap Sepeda asal Autralia, Richie Porte harus mengubur impianya untuk meraih mendali di Olimpiade Rio kali ini. Setelah mengalami kecelakaan fatal di kilometer ke 35 setelah Ia gagal mengendalikan sepeda yang Ia pacu untuk menghindari kecelakaan yang terjadi di depanya dan menabrak sebuah pohon. Akibat insiden ini tulang belikat pada bahu Porte pecah dan mengakibatkan pria ini gagal dalam perlombaan tersebut. Cidera fatal ini juga sekaligus mengakhiri kiprah Porte di ajang Olimpiade Rio. Padahal awalnya banyak yang memprediksi Ia memiliki kesempatan yang bagus untuk meraih mendali, setelah menjadi juara ke 5 pada ajang Tour de France, tahun lalu.
Saat di bawa ke ambulance, Porte tampak sangat menyesal dan hanya tertunduk lesu dengan bahu kanan yang dililit perban. Melihat hal ini, kabarnya Ibu dari Porte yang melihat siaran langsung acara ini, sangat sedih karena ambisi anaknya untuk meraih mendali di ajang Olimpiade Rio harus terhenti.
sekian trit ane, semoga bermanfaat dan jangan lupa pepatah "sepandai-pandainya tupai melompat, pasti dia nggk bisa terbang"