Kaskus

News

purnama29wahyuAvatar border
TS
purnama29wahyu
Angkasa Pura Kaji Penyebab Banjir di Terminal 3 Baru
Angkasa Pura Kaji Penyebab Banjir di Terminal 3 Baru


TEMPO.CO, Tangerang - PT Angkasa Pura II (Persero) bersama kontraktor pembangunan Terminal 3 melakukan evaluasi guna memastikan faktor penyebab timbulnya genangan air di sejumlah titik Terminal 3 baru Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

"Untuk kemudian dilakukan perbaikan sehingga peristiwa serupa tidak berulang di kemudian hari," ujar Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura II, Agus Haryadi, Ahad, 14 Agustus 2016.
Genangan air dengan ketinggian semata kaki membanjiri sejumlah titik terminal baru itu petang ini, di antaranya di bagian depan terminal. Air berasal dari saluran pipa di bagian bawah terminal yang diduga tidak mampu menampung air yang sangat banyak dari hujan deras yang terjadi siang hingga sore. Air juga datang dari tempias atap gedung parkir bangunan tersebut.

Agus mengakui, genangan air tersebut menyebabkan pelayanan di Terminal 3 terganggu, terutama pada akses masuk dan keluar terminal. "Saat ini genangan air tersebut telah dapat diatasi," katanya.

Terkait dengan hal tersebut, PT Angkasa Pura II memohon maaf kepada masyarakat, khususnya penumpang pesawat dan pengunjung bandara, atas ketidaknyamanan akibat dampak dari genangan air.

"Kami berharap masyarakat selalu memberi perhatian dan masukan agar Terminal 3 dapat menjadikan Bandara Internasional Soekarno-Hatta sebagai kebanggaan kita bersama," kata Agus.

https://metro.tempo.co/read/news/201...erminal-3-baru




wah padahal terminal baru dan katanya vvip. masak udah banjir sih, in pembangunan dan pengelolaan sistem drainase nya giman sih. jangan2 kontraktor nya cuman asal bangun biar cepet jadi dan di resmikan. toilet nya juga udah rusak dan mampet masa. hahahahahah
0
2.2K
41
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan